Bobo.id - Meskipun terlihat bersih, ada beberapa tempat di rumah kita yang ditinggali mikroba, lo.
Yap tempat yang paling kotor di rumah kita bukan hanya di toilet saja, lo, teman-teman.
Manusia melepaskan kotoran seperti sel kulit mati. Kemudian ada debu-debu, kotoran, dan begitu banyak serangga kecil, bakteri, dan jamur.
Karenanya, ada beberapa tempat di rumah kita yang sebenarnya dipenuhi oleh mikroba tersebut.
Coba kita kenali beberapa mikroba yang ada di dalam rumah, yuk.
Beberapa Mikro Organisme di Dalam Rumah
Beberapa mikroba yang ada di rumah suka tinggal di tempat-tempat yang tidak biasa.
Misalnya ada bakteri bernama Thermus aquaticus yang menyukai suhu panas.
Di luar rumah, bakteri ini tinggal di mata air panas. Namun di dalam rumah bakteri ini tinggal pada alat pemanas air.
Contoh lainnya ada jamur Penicillium fungi. Ayo, tebak jamur ini suka tinggal di mana?
Rupanya jamur ini tinggal di pendingin ruangan atau AC, lo.
Baca Juga : Apakah Boleh Makan Ujung Lain Roti yang Sudah Berjamur? Ini Jawabannya
Source | : | Science Insider |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR