Bobo.id - Pisang menjadi buah yang banyak dikonsumsi di berbagai belahan dunia, walaupun pisang hanya bisa tumbuh di tempat dengan iklim tropis.
Sayangnya dalam beberapa dekade terakhir, tanaman pisang banyak terserang wabah penyakit jamur, teman-teman.
Bahkan jumlah tanaman pisang di seluruh dunia yang terkena wabah jamur ini mencapai 50 persen.
Menurut para ahli, wabah penyakit jamur yang menyerang 50 persen tanaman pisang di seluruh dunia ini disebabkan oleh perubahan iklim.
Baca Juga : Mengurangi Plastik, Supermarket Ini Pakai Pembungkus Daun Pisang untuk Sayuran
Wabah Penyakit Jamur Black Sigatoka Menyerang Tanaman Pisang
Penyakit jamur yang menyerang 50 persen tanaman pisang di seluruh dunia bernama Black Sigatoka, yaitu penyakit jamur yang merusak.
Beberapa tanaman pisang yang terkena wabah jamur ini adalah tanaman pisang yang ada di Amerika Latin dan Karibia.
Jamur Black Sigatoka akan menyerang dan menginfeksi bagian daun tanaman pisang, sehingga mengurangi produktivitas tanaman, teman-teman.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR