Bobo.id - Saat teman-teman sakit, kadang-kadang orang tua teman-teman akan mengajak teman-teman ke dokter untuk diperiksa.
Setelah diperiksa oleh dokter, teman-teman harus menunggu ahli farmasi meracik obat dari dokter.
Tapi, ada kalanya teman-teman merasa sakit namun orang tua teman-teman langsung memberikan obat yang ada di rumah. Obat ini biasanya dibeli langsung di apotek dan dijadikan persediaan di rumah.
Kenapa ada obat yang memerlukan resep dokter dan ada obat yang bisa langsung dibeli, ya?
Obat dengan Resep Dokter
Biasanya teman-teman pergi ke dokter kalau sakit yang teman-teman rasakan berlangsung beberapa hari dan menunjukkan gejala-gejala tertentu.
Dokter yang memeriksa teman-teman bisa membedakan satu gejala dan gejala lainnya, kemudian membuat resep obat untuk kita.
Saat kita ke dokter, dokter akan menuliskan arahan berupa resep untuk ahli farmasi.
Baca Juga: Bagaimana Ahli Farmasi Bisa Membaca Tulisan Dokter yang Rumit, ya?
Dalam resep dokter dan kemasan obat yang kita dapatkan ini, biasanya tertulis singkatan Rx, teman-teman.
Rx merupakan kependekan dari kata dalam bahasa Latin 'recipe'. Yap, ini disebut resep karena cara kerjanya adalah dokter merumuskan obat tertentu yang kemudian diracik oleh para apoteker.
Obat dengan resep dokter memang dibuat khusus untuk meredakan dan menyembuhkan gejala penyakit tertentu, teman-teman.
Ini karena obat dengan resep dokter lebih kuat dibandingkan obat yang bisa kita lebih langsung di apotek, teman-teman.
Supaya bisa digunakan dengan baik dan aman, obat yang lebih kuat hanya bisa didapatkan dengan resep dari dokter. Ini untuk memastikan orang yang membeli obat itu sudah berkonsultasi dengan dokter.
Obat yang Bisa Dibeli Secara Langsung
Nah, obat yang bisa kita dapatkan dengan mudah di toko obat atau apotek juga disebut obat OTC atau over-the-counter, teman-teman.
Baca Juga: Kita Tidak Sadar Saat Dibius, Ini yang Terjadi di Tubuh Ketika Dibius
Biasanya, obat OCT ini digunakan untuk mengatasi kondisi kesehatan yang ringan, seperti misalnya batuk, sakit perut, atau sakit kepala.
Obat OCT juga bisa disimpan dalam waktu yang lama dengan aman dan bisa terus digunakan selama belum kedaluwarsa, teman-teman.
Karena bisa didapatkan di toko obat, biasanya obat OCT juga cenderung lebih terjangkau dibandingkan obat yang didapatkan dengan resep dokter.
Baca Juga: Hebatnya Semut, Serangga yang Bisa Membuat Obat Sendiri Saat Sakit
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | Wonderopolis |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR