Bobo.id – Pernahkah teman-teman mendengar cerita tentang rambut dan kuku yang tetap tumbuh meski seseorang sudah meninggal?
Kesimpulan ini timbul karena banyak orang yang melihat rambut dan kuku orang yang sudah meninggal tampak lebih panjang dari sebelumnya.
Hmm… apakah itu benar? Sebelum mengetahui jawabannya, yuk, kita cari tahu dulu bagaimana cara rambut dan kuku tumbuh.
Baca Juga: Apakah Rambut Anak-Anak Seperti Kita Bisa Rontok? #AkuBacaAkuTahu
Cara Rambut Tumbuh
Setiap rambut berada dalam folikel. Folikel adalah struktur kulit yang menjadi tempat rambut akan tumbuh.
Di dasar folikel terdapat matriks rambut, yakni kelompok sel yang bertugas memproduksi sel-sel baru dan membuat rambut lebih panjang.
Sel-sel ini hanya bisa diproduksi dengan dibantu oleh energi hasil dari pembakaran glukosa, yang membutuhkan oksigen.
Cara Kuku Tumbuh
Umumnya, kuku tumbuh sekitar 0,1 milimeter per hari. Kecepatan ini makin lama makin turun seiring bertambahnya usia.
Untuk bisa tumbuh, kuku harus memproduksi sel-sel baru dan proses ini membutuhkan glukosa.
Lapisan jaringan yang bertugas membentuk sel-sel baru itu bernama matriks germinal.
Baca Juga: Setelah Dipotong, Berapa Lama Kuku Bisa Tumbuh Lagi? #AkuBacaAkuTahu
Ketika sudah terbentuk, sel-sel baru mendorong sel lama, sehingga kuku tampak mencuat melebihi ujung jari.
Itulah cara kuku tumbuh.
Ketika Manusia Meninggal
Ketika manusia meninggal, jantung berhenti memompa darah.
Ketika jantung berhenti memompa darah, pasokan oksigen ke seluruh tubuh juga terhenti.
Begitu pula dengan pasokan glukosa. Glukosa biasanya didapat dari makanan yang masuk ke dalam tubuh.
Jika sudah begitu, pertumbuhan rambut dan kuku yang membutuhkan glukosa dan oksigen tidak akan terjadi.
Baca Juga: Hati-Hati, 5 Hal yang Sering Kita Lakukan Ini Bisa Merusak Kuku!
Lalu, Kenapa Rambut dan Kuku Terlihat Lebih Panjang?
Setelah seseorang meninggal, tubuh orang itu akan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan.
Dehidrasi ini menyebabkan kulit menyusut.
Penyusutan ini membuat bagian kuku dan rambut yang tadinya berada di bawah kulit jadi terlihat, sehingga tampak lebih panjang.
Lihat juga video ini, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR