Bobo.id - 16 Juli diperingati sebagai hari jadi misi Apollo 11, teman-teman!
Ini karena pada 16 Juli 1969, Apollo 11 berangkat menjalankan misi dari Bumi. Apollo 11 adalah penerbangan antariksa yang berhasil melakukan pendaratan pertama manusia di Bulan.
Nah, tahun ini tepat 50 tahun perayaan manusia pertama kali menginjakkan kaki di Bulan, lo!
Momen bersejarah ini tepatnya dicapai oleh manusia pada 20 Juli 1969.
Penduduk di ibu kota pemerintahan Amerika Serikat, Washington, juga ikut merayakannya, lo!
Di Washington, D.C., ada monumen nasional juga, lo, teman-teman.
Monumen ini dikenal dengan nama Monumen Washington.
Monumen ini dibangun untuk mengenang George Washington, Presiden pertama Amerika Serikat.
Dalam rangka perayaan hari jadi misi Apollo 11 ke Bulan yang ke-50, Monumen Washington menjelma menjadi roket Saturn V, nih!
Monumen Nasional Menjelma Menjadi Roket
Roket Saturn V adalah roket yang meluncurkan penerbangan antariksa Apollo 11.
Baca Juga: Dilakukan 50 Tahun Lalu, Pendaratan di Bulan Ternyata Banyak Manfaatnya
Source | : | CNN,NPR |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR