3 Tips Penting Mewarnai Gambar dengan Spidol
Berbeda dengan pensil warna atau krayon, warna yang dikeluarkan dari spidol berbentuk tinta yang cair.
Nah, karena warna yang dikeluarkan oleh spidol berbentuk cair, maka teman-teman harus berhati-hati dalam mewarnai menggunakan spidol.
Tips mewarnai gambar dengan spidol yang pertama adalah untuk perhatikan kertas yang digunakan sebagai media mewarnai atau menggambar.
Kertas bisa saja sobek jika terlalu banyak terkena cairan, salah satunya adalah cairan tinta dari spidol yang kita gunakan.
Baca Juga: Sambut Hari Anak Nasional, Tampilan Google Doodle Hari Ini Menggemaskan
Kalau kertas yang teman-teman gunakan cukup tebal, maka kita bisa lebih bebas mewarnai gambar atau pola dengan penekanan spidol yang cukup keras.
Namun kalau kertas yang digunakan cukup tipis, maka sebaiknya teman-teman tidak terlalu menekan spidol agar cairan tinta tidak menyerap terlalu banyak ke kertas yang bisa menyebabkan kertas sobek.
Selain itu, sebaiknya spidol yang kita gunakan tidak diletakkan pada satu titik untuk waktu yang lama, agar cairan tinta yang keluar tidak terlalu banyak.
Baca Juga: Perut Begah Karena Kekenyangan? Ini 5 Cara Mengatasinya
Merk spidol yang digunakan juga harus teman-teman perhatikan saat mewarnai dengan spidol, lo.
Sebabnya karena setiap merk spidol punya pigmentasi atau kekuatan warna dan jenis warna yang berbeda, lo, teman-teman.
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR