Bobo.id – Teman-teman, apa kamu suka makan makanan Jepang? Apa makanan Jepang yang paling kamu sukai?
Ada banyak sekali makanan Jepang yang bisa kita cicipi di Indonesia, seperti sushi, ramen, takoyaki, dan banyak yang lainnya.
Tahukah kamu? Di Jepang ada sebuah kedai ramen yang letaknya sangat terpencil, lo.
Tapi kedai tu menyajikan salah satu ramen yang paling enak di Jepang, nih.
Ada di mana kedai ramen enak yang terpencil itu, ya?
Kedai Ramen Enak yang Terpencil
Jika teman-teman ingin mencicipi ramen enak yang terpencil ini, ada perjalanan panjang yang harus ditempuh dari ibu kota Jepang, lo.
Kalau kita berada di Tokyo, kita harus menaiki pesawat terbang menuju Sapporo selama dua jam.
Kemudian, kita harus menaiki kereta ke Wakkanai. Wakkanai ini merupakan kota paling utara di Jepang, lo!
Eits, kita belum sampai, teman-teman. Sesampaiya di Wakkanai, kita harus menaiki kapal feri ke Pulau Rishiri dan menuju ke bagian barat pulau itu.
Nah, sampailah kita di sebuah kedai ramen, namanya Rishiri Ramen Miraku.
Baca Juga: Yuk, Coba Berbagai Makanan Khas Jepang Selain Ramen dan Sushi!
Hanya Buka 2,5 Jam Setiap Hari
Sudah jauh-jauh sampai ke Pulau Rishiri, kita juga harus tepat waktu mengunjungi kedai ramen Miraku, nih.
Ini karena kedai Rishiri Ramen Miraku buka mulai pukul 11.30 sampai 14.00 waktu setempat. Yap, hanya 2,5 jam saja, teman-teman.
Ramen yang Spesial
Pengunjung kedai ramen Miraku ini rela mengantre untuk mencicipi ramen yang paling khas, yang dibuat dengan kaldu rumput laut kombu lokal dari Rishiri.
Kombu ini adalah jenis rumput laut yang digunakan orang Jepang membuat the kombu atau kombucha.
Pemilik kedai ramen Miraku sudah menjalankan usahanya sejak tahun 2007, teman-teman.
Beliau ingin memperkenalkan rumput laut kompu dari Pulau Rishiri yang membuat ramen enak.
Untuk membuat ramen itu, dibutuhkan waktu yang tidak sebentar, lo!
Pertama-tama juru masak di kedai Miraku membuat bagian paling penting, yaitu kuah sup.
Baca Juga: Kombucha Dikenal Menyehatkan Tubuh, Kombucha Itu Minuman Apa, ya?
Di kedai ramen Miraku, ada dua kaldu yang berbeda, yaitu kaldu dari kombu, dan kaldu dari daging hewan.
Untuk menyelesaikan pembuatan kaldu ini butuh lebih dari 15 jam, lo.
Kaldu ini kemudian dicampur dan didiamkan sebentar. Setelahnya kaldu dicampur dengan kecap khusus supaya rasa asam dan manisnya pas.
Menurut pemilik kedai, rahasia orang-orang mau datang ke ramen Miraku meski tempatnya terpencil adalah kombu rishiri yang menambah cita rasa pada kaldu ramen.
Wah, untuk mencicipi semangkuk ramen yang enak kita harus menempuh perjalanan udara, darat, dan laut, ya! Hihi..
Apa kamu tertarik mencicipinya?
Baca Juga: 5 Makanan Ini Tercipta Tanpa Sengaja, lo! Pernah Coba Salah Satunya?
#GridNetworkJuara
Yuk, lihat video ini juga!
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Great Big Story |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR