Bobo.id – Siapa yang tahu menara Eiffel terletak di negara apa? Yap, betul sekali! Menara Eiffel terletak di Prancis, teman-teman.
Prancis adalah salah satu negara yang ada di kawasan Eropa Barat, teman-teman. Selain dikenal dengan menara Eiffel, Prancis juga punya wisata lainnya.
Baca Juga: Di Prancis, Bunga Digunakan Sebagai Bahan Masakan, Apa Saja, ya?
Seperti, gereja Notre-Dame, museum seni Louvre, museum rodin, Arc de Triomphe, dan masih banyak lagi.
Apakah teman-teman penasaran dengan negara satu ini? Kalau iya, kita cari tahu fakta unik tentang Prancis, yuk!
Baca Juga: Memijat Kulit Kepala Bisa Mengurangi Rambut Rontok, Apa Sebabnya, ya?
Penghubung Eropa Utara dan Eropa Selatan
Prancis termasuk negara terbesar yang ada di Eropa Barat.
Tak hanya itu, ternyata Prancis juga menjadi penghubung antara kawasan Eropa Utara dan Eropa Selatan.
Negara ini berbatasan dengan Jerman dan Belgia di bagian utara, Samudera Atlantik di bagian barat, dan pegunungan Pyrenees dan Spanyol di bagian selatan.
Prancis juga berbatasan dengan laut Mediterania dan Pegunungan Alpen, serta Swiss dan Italia.
Baca Juga: Hanya Dimiliki 2 Persen Populasi Manusia, Cari Tahu Fakta Rambut Merah, yuk!
Tempat untuk Hewan dan Tumbuhan
Lebih dari 25 persen wilayah di negara ini ditutupi dengan hutan dan 50 persen lainnya adalah pedesaaan atau lahan pertanian.
Prancis juga memiliki Pegunungan Alpen dengan ketinggian 4,810 meter.
Dengan alam yang asri, negara ini memiliki habitat bagi berbagai macam tumbuhan dan hewan.
Contohnya, antelop langka, rusa, beruang coklat, dan banyak hewan lainnya.
Baca Juga: Penguin Kaisar, Penguin yang Rela Tidak Makan untuk Mengerami Telurnya
O iya, pantai di negara ini juga menjadi tempat persinggahan bagi burung Afrika yang sedang bermigrasi, termasuk flamingo.
Prancis menjaga taman nasional dan cagar alamnya agar tetap asri.
Baca Juga: Unik! Tradisi Yukitsuri Ini Menjaga Pohon saat Musim Dingin di Jepang
Kebudayaan
Prancis termasuk salah satu negara tertua di dunia.
Negara ini memiliki ragam etnik di Eropa.
Prancis juga dijadikan contoh dunia dalam berbagai aspek budaya, termasuk masakan, musik, seni, mode, dan olahraga.
O iya, lebih dari 80 juta orang mengunjungi negara ini setiap tahunnya.
(Penulis: Felixia Amanda)
Baca Juga: Ingin Punya Rambut Panjang? Yuk, Lakukan 5 Cara Sederhana Ini!
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR