Bobo.id - Kucing dan anjing adalah dua jenis hewan yang paling banyak dijadikan hewan peliharaan.
Apakah teman-teman juga memelihara kucing di rumah? Jenis kucing apa yang teman-teman pelihara?
Kucing ras persia merupakan salah satu kucing ras yang sering dijadikan hewan peliharaan, lo.
Tahukaha kamu? Kucing ras persia ternyata ada beberapa jenis atau variannya.
Yuk, ketahui apa saja jenis kucing persia yang biasa dijadikan hewan peliharaan!
Baca Juga: Toksoplasma Sering Dihubungkan dengan Kucing, Apa Itu Toksoplasma?
Kucing Persia Himalaya
Sekitar tahun 1950, kucing ras siam dari Thailand disilangkan dengan kucing ras persia dari Persia, yang sekarang dikenal sebagai negara Iran.
Hasil persilangan dari dua jenis kucing ini menghasilkan kucing dengan tubuh bertipe kucing persia yang berbulu panjang, sedangkan warnanya seperti kucing persia, yaitu berbulu putih dan cokelat.
Sampai dengan tahun 1984, kucing persia himalaya bukan termasuk kucing persia dan terpisah dari kucing persia.
Hingga akhirnya kucing himalaya termasuk dalam ras kucing persia pada 1984, ternyata ada beberapa peternak kucing persia yang tidak setuju, nih, teman-teman.
Baca Juga: Bison Amerika, Hewan Terberat Amerika Utara yang Sempat Hampir Punah
Alasannya adalah karena kucing himalaya merupakan kucing hasil persilangan dan bukan kucing persia murni.
Akhirnya, badan registrasi kucing terbesar di Amerika Serikat, yaitu CFA memberikan registrasi khusus yang membedakan kucing persia himalaya dengan kucing persia murni.
Tujuanya adalah untuk memudahkan peternak kucing persia yang tidak ingin kucing persia murni bercampur dengan kucing persia hasil persilangan.
Baca Juga: Meski Bukan Albino, Mengapa Bulu Beruang Kutub Berwarna Putih?
Exotic Shorthair
Ciri khas kucing persia adalah bulunya yang panjang dan lebat, teman-teman.
Namun ada ajenis kucing persia yang justru berbulu sangat pendek, lo, yaitu kucing persia exotic shorthair.
Perbedaan kucing persia dengan kucing persia exotic shorthair hanya terletak di panjang bulunya saja, kok.
Kucing exotic shorthair memiliki sifat yang sama seperti kucing persia berbulu panjang liannya.
Selain sifat, kemiripan lainnya adalah hidungnya yang pesek atau datar.
Meskipun sudah ada sejak tahun 1950, namun CFA baru mengakui kucing exotic shorthair sebagai jenis kucing persia pada 1966.
Kucing exotic shorthair merupakan hasil dari outcross atau persilangan yang dilakukan dengan keturunan yang berbeda, sehingga tidak ada leluhur yang sama.
Dengan dilakukannya outcross ini, maka memungkinkan meningkatkan keragaman jenis kucing.
Baca Juga: Ilmuwan Temukan Semut Tercepat di Dunia, Spesies Semut Apa, ya?
Hal ini banyak dilakukan pada kucing persia tahun 1950an, lo.
Karena kucing persia jenis exotic shorthair ini memiliki bulu yang lebih pendek dari kucing persia pada umumnya, maka perawatan bulu mereka lebih mudah.
Kucing Persia Mainan dan Berukuran Sebesar Cangkir Teh
Tidak hanya berukuran sedang, kucing persia juga ada yang berukuran sangat kecil, lo, teman-teman.
Bahkan karena ukurannya yang sangat kecil, kucing persia jenis ini dijuluki sebagai kucing persia mainan dan kucing persia cangkir teh.
Baca Juga: Ikan dari Asia yang Bisa Bertahan Hidup di Darat Ini Harus Dibasmi di Georgia
Meskipun terlihat lucu karena ukurannya kecil, namun dua jenis kucing persia ini dianggap membahayakan kucing itu sendiri, lo.
Hal ini disebabkan karena kucing persia tidak memiliki mutasi genetik untuk menghasilkan versi mini dari setiap jenis kucing.
Inilah sebabnya, kucing persia mainan dan kucing persia cangkir teh tidak disarankan untuk dipeliharan, nih, teman-teman.
Peternak kucing persia mainan dan berukuran sebesar cangkir teh akan melakukan kawin campur yang berbahaya dan berulang-ulang.
Akibatnya, kucing yang dihasilkan akan berukuran sangat kecil dan lebih lemah secara genetik dengan berbagai masalah kesehatan dan usia yang lebih pendek.
Baca Juga: Sama-Sama Sedang Sakit, Kucing dan Kambing Ini Bersahabat dan Tak Mau Pisah
Chinchilla Longhair atau Sterling
Kita dapat dengan mudah mengetahui jenis kucing persia chinchilla, nih, teman-teman, karena kucing persia jenis ini memiliki ciri-ciri yang spesifik.
Kucing persia chinchilla memiliki bulu putih atau keabu-abuan yang lebat dan mata berwarna hijau.
Awalnya, kucing persia ini disebut sebagai kucing persia perak atau sterling, namun nama ini tidak disetujui, lalu namanya diubah menjadi kucing persia chinchilla.
Perbedaan kucing persia chinchilla dengan kucing persia lainnya juga terletak pada hidungnya yang lebih panjang.
Nah, karena hidungnya lebih panjang, hal ini menghasilkan ras kucing persia yang pernapasannya lebih baik dan air mata yang juga lebih sedikit.
Lihat video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR