Bobo.id – Pernahkah teman-teman mengganti air dingin dengan air hangat ketika ingin mandi? Yap, ada orang yang lebih suka mandi air hangat dibanding air dingin.
Apakah kamu termasuk?
Padahal, mandi air dingin juga punya banyak mafaat untuk tubuh, lo. Salah satunya adalah membuat hati jadi lebih ceria.
Baca Juga: Unik! Hewan Imut Ini Mandinya Pakai Abu Vulkanik, Pernah Lihat?
Selain itu, apa saja manfaat air dingin untuk tubuh kita? Yuk, cari tahu!
1. Membuat Hati Lebih Ceria
Menurut penelitian dalam jurnal Medical Hyptoheses, mandi menggunakan air dingin selama dua hingga tiga menit setiap hari dalam dua minggu, bisa meningkatkan mood serta bisa membuat hati kita lebih ceria dan bahagia, lo.
2. Menghilangkan Nyeri Otot
Terkadang, kita merasakan nyeri otot setelah berolahraga. Nah, mandi air dingin bisa menjadi salah satu cara untuk meredakan nyeri otot tersebut.
O iya, agar hasilnya maksimal, gunakan shower dan arahkan air ke bagian otot yang nyeri. Rasanya seperti dipijat, lo!
3. Baik untuk Kulit
Jika kamu mandi dengan air hangat, usahakan untuk membilasnya dengan air dingin. Kenapa?
Karena suhu air yang dingin bisa mengencangkan kulit, mengurangi bengkak di bawah mata, dan kulit pun akan terlihat lebih lembut.
Baca Juga: Tak Boleh Mandi saat Masih Berkeringat, Ini Tips yang Bisa Dilakukan
4. Membuat Rambut Sehat
Mandi dengan air hangat bisa membuat kutikula rambut lebih kering dan membuat rambut kusam. Hal itu tentu tidak baik.
Untuk mengatasi hal itu, mandilah dengan air dingin! Air dingin akan menjaga kelembapan rambut, sehingga rambut akan terlihat lebih berkilau dan lebih sehat.
5. Menghilangkan Stres
Ternyata, mencuci muka dengan air dingin bisa membuat kita lebih rileks dan segar.
Selain itu, penelitian juga membuktikan bahwa orang yang sering mencuci muka dengan air dingin akan lebih tahan terhadap stres.
Baca Juga: Jangan Diabaikan, Spons Mandi Juga Harus Diganti Secara Rutin
Itulah beberapa manfaat mandi air dingin yang Bobo ketahui.
Kalau kamu tahu manfaat lain dari mandi air dingin, jangan lupa kasih tahu Bobo, ya!
(Penulis: Willa Widiana)
Lihat juga video ini, yuk!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR