Bahan Pembuatan Kamaboko
Kamaboko dibuat dari beberapa jenis, umumnya daging ikan pollock. Daging ikan itu kemudian digiling dan dicacah agar menjadi seperti pasta.
Proses penggilingan dan pencacahan daging itu berlangsung beberapa kali sampai adonan benar-benar lembut.
Saat sudah menjadi seperti pasta, adonan itu disebut surimi.
Kemudian, surimi diletakkan dalam cetakan dan direbus atau dikukus.
Oh iya, selain dijadikan lauk untuk mi khas Jepang, kamaboko juga bisa dimakan langsung seperti camilan, lo.
Biasanya, di Jepang ada juga toko atau kedai yang khusus menjual kamaboko ini, teman-teman.
Begitu sukanya orang Jepang dengan kamaboko, di Jepang ada Hari Kamaboko yang dirayakan setiap 15 November.
Baca Juga: Suka Crab Stick? Rupanya Crab Stick Tidak Terbuat dari Daging Kepiting, lo
Yuk, lihat video ini juga!
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Source | : | Tofogu.com,Great Big Story,The Spruce Eats |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR