Uniknya Cara Pembuatan Haggis
Setelah dibersihkan, bagian jeroan kambing muda direbus kemudian diolah sampai lembut, teman-teman. Kemudian, campuran jeroan pun dibungkus.
Dulu, campuran jeroan itu dibungkus menggunakan bagian lambung kambing. Namun, lambung kambing memiliki aroma yang kurang sedap, teman-teman.
Sekarang, haggis dibungkus dalam sebuah lapisan yang tidak bisa dimakan. Lapisan ini mirip pada bungkus sosis yang dibuka sebelum kita menggorengnya.
Baca Juga: Di Inggris, Ada Hidangan Jeli Belut yang Pernah Populer, lo!
Proses pembuatan haggis ini bisa menghabiskan waktu sebanyak 18 – 20 jam, lo.
Proses perebusan jeroan dilakukan selama semalaman, kemudian dicincang dan dicampur dengan bahan-bahan kering seperti bumbu.
Di masa modern, campuran itu kemudian dimasukkan ke dalam sebuah mesin yang memasukkan adonan dalam pembungkus dan akhirnya haggis dimasak kembali dengan direbus.
Source | : | Great Big Story |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR