Bobo.id – Teman-teman, meskipun sedang beraktivitas di rumah, jangan lupa untuk menjaga kesehatan tubuh kita, ya!
Untuk menjaga tubuh sehat, kita bisa makan makanan bergizi seimbang dan bila perlu mengonsumsi suplemen tambahan.
Kesehatan rambut juga perlu diperhatikan meski tidak keluar rumah, nih.
Kita bisa membuat rambut lebih kuat dengan melakukan beberapa kebiasaan sederhana di rumah, lo, teman-teman.
Apa saja kebiasaan yang bisa membuat rambut lebih kuat, ya?
1. Tidak Mengeringkan Rambut dengan Handuk
Setelah keramas, mungkin ada sebagian dari teman-teman yang terbiasa mengeringkan rambut dengan handuk, dengan cara membungkus rambut yang basah.
Namun, kebiasaan ini justru bisa membuat rambut rontok.
Kita juga sebaiknya tidak mengeringkan rambut dengan cara memerasnya. Ketika memeras rambut yang basah menggunakan handuk, ada gesekan yang disebabkan oleh tekstur kasar handuk.
Ini bisa menyebabkan rambut kusut.
Lebih baik kita mengeringkan rambut dengan kain yang lembut dan tidak menggosoknya terlalu keras. Kemudian, diamkan rambut sampai kering terkena angin.
Baca Juga: Fakta Seru Rambut Manusia, Bisa Tumbuh Hingga 15 Sentimeter per Tahun!
Source | : | Kompas.com,stylecaster.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR