1. Flu
Salah satu gejala flu adalah batuk. Biasanya kita merasakan sakit tenggorokan dan nyeri tubuh juga.
Selain flu, pilek juga bisa menyebabkan batuk berdahak.
2. Bronkitis
Penyakit ini adalah peradangan pada saluran yang membawa udara ke paru-paru. Kondisi ini bisa membuat kita batuk berdahak, nih.
3. Pneumonia
Kalau pneumonia, ada bakteri, virus, atau jamur yang bersarang di paru kita dan membuat infeksi.
Selain itu, penyakit paru-paru dan saluran udara, atau menghirup asap rokok juga membuat kita jadi terus batuk berdahak, teman-teman.
Kondisi asma juga bisa menyebabkan seseorang mengalami batuk berdahak.
Meredakan Batuk Berdahak
Selain mengonsumsi obat batuk yang diberikan oleh dokter, anak-anak juga bisa mengonsumsi madu untuk meredakannya.
Saat batuk berdahak, anak-anak bisa mengonsumsi satu setengah sendok the madu kira-kira 30 menit sebelum tidur untuk mengurangi batuk berdahak saat tidur. Jika di rumah ada alat humidifier, ini juga bisa digunakan saat malam hari untuk membantu melembapkan udara ketika tidur.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | Healthline,Hello Sehat |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR