Bobo.id - Siapa di antara teman-teman yang hobi membaca?
Wah, membaca adalah kebiasaan baik dan bermanfaat, salah satunya kita jadi punya banyak pengetahuan.
Lebih seru lagi kalau mengajak orang lain untuk suka membaca juga, nih.
Seperti salah satu program dari Kompas Gramedia yang mengelola gerakan literasi #AkuBaca yang bekerja sama dengan Pojok Budaya Panggungharjo.
Kolaborasi #AkuBaca dan Pojok Budaya Panggungharjo
Gerakan literasi #AkuBaca menjalin kolaborasi dengan Taman Baca Pojok Budaya Panggungharjo di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, teman-teman.
Program kolaborasi atau kerja sama ini bertajuk “Desa Membaca, Membaca Desa”.
Kolaborasi tim #AkuBaca dan Pojok Budaya Panggungharjo dibuat untuk mendorong tumbuh kembang minat baca dan budaya masyarakat.
Selain mengembangkan minat membaca masyarakat, program ini juga bertujuan untuk menjaga nilai budaya lokal melalui membaca.
Dalam program itu, tim #AkuBaca menyampaikan donasi buku lebih dari 300 eksemplar pada perwakilan Pengelola Pojok Budaya Panggungharjo pada Rabu, 16 September 2020 lalu.
Pada acara penyampaian donasi buku itu, GM Corporate Communication Kompas Gramedia, Bapak Saiful Bahri, menyampaikan bahwa beliau berharap buku-buku yang didonasikan tim #AkuBaca bisa membawa manfaat bagi masyarakat Panggungharjo.
Kepala Desa Panggungharjo, Bapak Wahyudi, juga menyampaikan harapan bahwa donasi buku ini kiranya bisa menjadi manfaat bagi Pojok Budaya sebagai sarana edukasi dan pengembangan budaya di Desa Panggungharjo.
Tentang #AkuBaca dan Pojok Budaya Panggungharjo
#AkuBaca merupakan salah satu program tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR) Kompas Gramedia, teman-teman.
Program ini sudah berjalan sejak 17 Mei 2017.
Sampai saat ini, gerakan #AkuBaca sudah berkontribusi dalam mendonasikan lebih dari 18.000 eksemplar buku ke 303 Taman Bacaan Masyarakat (TMB) yang tersebar di 157 kota/kapubaten di 31 provinsi di Indonesia.
Wah, jadi semakin banyak teman-teman di penjuru Indonesia yang bisa membaca lebih banyak buku, ya?
Baca Juga: Apa Manfaat Membaca yang Bisa Kita Terapkan dari Kisah Mohammad Hatta?
Sedangkan, Pojok Budaya Panggungharjo merupakan pusat edukasi budaya yang dibuat oleh pemerintah lokal, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda Desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Bantul.
Pojok Budaya Panggungharjo ini dipandu oleh Sanggar Inovasi Desa, yaitu yayasan sosial yang bergerak di bidang pengembangan desa dan pemberdayaan masyarakat.
Semoga gerakan #AkuBaca bisa terus berkontribusi mendonasikan buku ke taman bacaan lainnya di seluruh Indonesia agar anak-anak Indonesia makin gemar membaca, ya!
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR