Bobo.id - Dalam tayangan Belajar dari Rumah di TVRI hari ini, kita belajar tentang hujan es dan urban heat island.
Fenomena hujan es bisa menyebabkan kerusakan, teman-teman. Seperti pohon tumbang atau kerusakan atap rumah penduduk.
Fenomena hujan es yang semakin sering terjadi juga dipengaruhi oleh suhu di Bumi. Kira-kira, upaya apa yang bisa kita lakukan untuk mencegah terjadinya hujan es, ya?
Fenomena Hujan Es
Hujan es merupakan fenomena yang sering terjadi di negara tropis.
Fenomena hujan es lebih banyak terjadi di masa pergantian musim atau masa pancaroba.
Namun, hujan es juga bisa terjadi ketika terjadi hujan dengan perbedaan suhu yang besar dalam satu hari.
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), tanda-tanda akan terjadinya hujan es antara lain:
1. Satu hari sebelumnya udara pada malam hari hingga pagi hari terasa panas dan gerah. Ini karena radiasi matahari yang cukup kuat, teman-teman.
2. Pukul 10.00 pagi terlihat awan Cumulus. Awan Cumulus adalah awan putih berlapis-lapis.
Di antara awan itu ada satu awan yang punya batas tepi warna abu-abu yang menjulang seperti bunga kol. Awan tersebut akan cepat berubah warna menjadi abu-abu atau kehitaman. Inilah awan Cumulonimbus.
Baca Juga: Inilah Faktor yang Menyebabkan Terjadinya Hujan Es yang Pernah Terjadi di Indonesia
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR