Proses Panjang Sampai Emas Bisa Dimakan
Kamu pasti tahu, kalau emas punya tekstur yang keras, bahkan emas juga ada yang berbentuk batangan.
Namun emas yang bisa dikonsumsi, bentuknya sangat tipis dan bisa kita makan.
Untuk membuat emas yang tadinya keras menjadi lembaran dan bisa dimakan, ternyata harus melalui proses yang panjang, nih.
Baca Juga: Makan Makanan Ini Agar Peredaran Darah Tetap Lancar, yuk! Mulai dari Delima hingga Cabai
Pertama, emas yang keras harus dicairkan lebih dulu pada suhu yang sangat panas.
Emas yang sudah mencair kemudian dipindahkan ke cetakan yang bentuknya persegi panjang, agar memudahkan proses selanjutnya.
Setelah emas menjadi dingin dan kembali mengeras, emas kemudian dipindahkan untuk beralih ke tahap berikutnya, yaitu dipipihkan dengan cara dipukul sampai mencapai ketebalan yang diperlukan.
Baca Juga: Bisa Menyebabkan Keracunan Makanan, Hati-Hati dengan 7 Jenis Bakteri Ini
Jika sudah mencapai ketebalan tertentu, emas kemudian akan melalui proses pemipihan lainnya, yaitu menggunakan mesin pemipih yang bentuknya seperti penggulung dan diulangi beberapa kali.
Setelah emas selesai diproses hingga menjadi lembaran yang sangat pipih, selanjutnya emas dipindahkan ke lembaran-lembaran kertas yang berbentuk seperti buku untuk kemudian bisa digunakan.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Bon Appetit,Science ABC,cornucaupia.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR