Mercy kembali menjadi iba. Ia memberikan air minumnya pada kakek itu dan memberikan mantelnya pada si nenek.
"Kakekmu tentu bahagia memiliki cucu sebaik engkau. Lanjutkanlah perjalananmu. Kau pasti menemukan mawar kehidupan itu...." ujar si kakek, setelah Mercy menceritakan tujuan perjalanannya.
Mercy kembali melanjutkan perjalanannya. Akhirnya, ia tiba di tepi sungai. Di seberangnya ada sekuntum mawar yang memancarkan sinar keemasan.
"Oh, itu pasti mawar kehidupan! Sinarnya indah sekali..."
Mercy mencoba menyeberangi sungai. Tapi, tubuhnya sudah sangat lemah. Akhirnya arus deras sungai menyeretnya. Mercy tak ingat apa-apa lagi.
Ketika Mercy terbangun, ia berada di kamar yang sangat indah.
"Di mana aku? Aku harus menemukan bunga kehidupan untuk Kakek...."
"Tenanglah, Mercy, kau berada di istanaku. Jangan khawatir, kakekmu pasti sembuh. Karena kau telah berhasil menemukan mawar kehidupan itu."
"Siapakah Anda? Kenapa aku disini?" tanya Mercy bingung.
Baca Juga: Bentuk Kerja Sama ASEAN di Bidang Ekonomi
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR