Bobo.id - Saat ini, ponsel atau smartphone adalah barang yang digunakan oleh banyak orang hampir seharian penuh.
Bahkan ada beberapa orang yang juga menggunakan smartphone sebelum tidur dan menjadi sebuah rutinitas.
Ada yang membuka media sosial, atau menonton video-video sampai tertidur.
Lalu saat bangun tidur, smartphone menjadi barang pertama yang dicari atau digunakan.
Baca Juga: Terlihat Sepele, Menguap Berlebihan Bisa Jadi Tanda Penyakit Berbahaya, Salah Satunya Tumor Otak
Wah, padahal penggunaan smartphone sebelum tidur sebaiknya dikurangi, atau bahkan dihindari.
Nyatanya, ada berbagai efek baik kalau kita meletakkan smartphone jauh dari tubuh saat sedang tidur, lo.
Yuk, ketahui berbagai efek baik bagi tubuh saat kita meletakkan ponsel jauh dari tubuh saat tidur!
1. Bisa Tidur Lebih Cepat
Efek baik pertama yang bisa didapatkan kalau kita meletakkan smartphone jauh dari tubuh saat tidur adalah bisa tidur lebih cepat.
Begadang adalah aktivitas yang sebaiknya tidak dilakukan, karena akan menghambat beberapa hormon penting untuk berkembang, salah satunya hormon pertumbuhan.
Nah, menggunakan smartphone sebelum tidur ternyata bisa menghambat kita untuk tidur cepat.
Hal ini disebabkan karena smartphone dan berbagai peralatan elektronik lainnya yang menggunakan layar LED akan memancarkan cahaya biru atau blue light.
Cahaya biru ini bisa menghambat produksi melatonin, yang membuat tubuh jadi mengantuk.
Akibatnya, cahaya biru akan membuat tubuh jadi tetap terjaga dan kita jadi tidak mengantuk.
Sedangkan kalau teman-teman tidak menggunakan smartphone saat akan tidur, hal ini akan membuat kita jadi lebih cepat tidur.
Sebabnya, tubuh akan berada pada posisi siap untuk tidur karena kita tidak membawa smartphone menuju tempat tidur.
2. Bangun dengan Lebih Segar
Kalau teman-teman ingin bagun tidur dalam keadaan segar dan tidak merasa lelah, sebaiknya coba untuk letakkan ponsel jauh dari tubuh saat tidur, ya!
Bangun dengan lebih segar dan meletakkan ponsel jauh dari tubuh masih ada hubungannya dengan produksi melatonin dalam tubuh.
Teman-teman tentu ingat, bukan, kalau menggunakan smartphone sebelum tidur akan mengganggu produksi melatonin dalam tubuh dan menghambat tidur kita?
Padahal, produksi melatonin yang terganggu ini juga akan mengganggu ritme sirkadian tubuh, yang mengatur jam tidur.
Baca Juga: Bumi Berputar dari Barat ke Timur, Apa Dampaknya kalau Bumi Berputar ke Arah Berlawanan?
Akibatnya, durasi tidur kita jadi berkurang dan membuat tubuh jadi kurang tidur.
Sebaliknya, kalau kita meletakkan smartphone jauh dari tubuh saat sedang tidur, maka produksi melatonin akan membaik dan waktu tidur akan kembali membaik.
Hasilnya, tubuh akan mendapat durasi tidur yang cukup, bangun tidur lebih segar, hingga membuat ketajaman pikiran jadi meningkat.
3. Membuat Pikiran Lebih Tenang
Jika ingin tidur dengan nyenyak dan bangun tidur dalam keadaan tenang, maka meletakkan ponsel jauh dari tubuh bisa dicoba, nih, teman-teman.
Ponsel yang diletakkan jauh dari tubuh akan membuat kita tidak melihat pemberitahuan yang masuk.
Hal ini juga membuat kita jadi tidak terus-menerus memeriksa smartphone.
Tahukah kamu? Smartphone yang kita gunakan bisa menyebabkn tubuh menjadi stres, lo.
Ketika tubuh sudah bersiap tidur, tapi teman-teman justru memeriksa ponsel, hal ini akan menyebabkan meningkatnya tekanan darah, mempercepat detak jantung, dan membuat perasaan jadi cemas.
Sehingga saat smartphone diletakkan jauh dari tubuh, maka hal ini akan membuat kita jadi lebih tenang.
Baca Juga: Hujan Bikin Sinyal dan Internet Jadi Lambat? Begini Penjelasannya
4. Mengurangi Efek Radiasi
Meletakkan smartphone jauh dari tubuh juga bisa membantu untuk mengurangi efek radiasi dari gadget, lo.
Banyak orang yang suka meletakkan gadget di dekat kepala maupun di bawah bantal saat tidur agar gadget mudah diambil.
Namun, sebaiknya mulai sekarang, letakkan gadget jauh dari tubuh kita dan matikan dayanya saja saat tidur, ya.
Ketika tidur, tubuh akan berada dalam keadaan beristirahat juga sehingga tubuh berada pada tingkat yang rentan terhadap racun dan radiasi lingkungan.
Hal ini disebabkan pertahanan tubuh dan proses perbaikan biologis juga akan ikut turun.
Saat gadget yang masih dalam keadaan menyala diletakkan dekat dengan tubuh kita, efek radiasinya juga akan dengan mudah mengenai tubuh, teman-teman.
Maka itu, sebaiknya saat tidur, gadget yang kita miliki diletakkan jauh dari tubuh dan dimatikan dayanya.
(Penulis: Danastri Putri, Tyas Wening)
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Source | : | GridKids.id |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR