Bobo.id - Meski disebut ‘flu’, penyebab flu perut berbeda dari virus flu biasa atau influenza.
Bersumber dari Healthline, virus penyebab flu perut bisa beragam, di antaranya ada norovirus, rotavirus, dan adenovirus.
Yuk, kita cari tahu tentang flu perut mulai dari penyebab hingga gejalanya!
Baca Juga: Masuk Angin Tidak Ada dalam Istilah Medis, Apa yang Terjadi pada Tubuh saat Merasa Masuk Angin, ya?
Penyebab Flu Perut
Nama lain flu perut adalah gastroenteritis. Saat seseorang mengalami flu perut, ini berarti ia mengalami infeksi pada bagian pencernaan.
Flu perut merupakan salah satu penyakit yang banyak dialami anak-anak.
Anak-anak bisa terinfeksi virus penyebab flu perut karena jarang mencuci tangan menggunakan sabun, kemudian kita mungkin menyentuh banyak benda dan makanan dengan tangan yang kotor itu.
Karena penyakit flu perut ini menular, kita perlu berada di rumah sampai sembuh agar tidak menularkan penyakit pada orang lain.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Healthline,Children's Health |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR