Bobo.id - Simak berbagai artikel yang menjadi berita populer di situs Bobo.id pada Senin, 19 April 2021, yuk!
Ada berita tentang cara membuat telur dadar padang yang tebal dan gurih untuk menu sahur, hingga konsumsi kurma bagi pasien diabetes.
1. Rahasia Membuat Telur Dadar Padang yang Tebal dan Gurih, Bisa Jadi Menu Sahur
Saat ini, teman-teman Muslim sedang menjalankan ibadah puasa. Karena masih dalam situasi pandemi, lebih baik kita buat sendiri makanan untuk sahur dan berbuka.
Untuk menu sahur, kita bisa membuat menu yang praktis. Contohnya adalah telur dadar padang yang tebal dan gurih. Wah, pasti jadi semangat untuk bangun sahur.
Namun, apakah kita bisa membuat telur dadar seperti di restoran masakan padang yang tebal dan gurih? Tenang, asal tahu rahasianya, kita bisa membuatnya sendiri, kok.
Simak 5 trik untuk membuat telur dadar yang tebal di sini, yuk!
2. Bumi Berputar dengan Cepat, Mengapa Kita Tidak Merasa Pusing, ya?
Bumi berotasi sepanjang hari selama 24 jam. Rotasi merupakan perputaran Bumi pada porosnya.
Adanya siang dan malam di Bumi juga disebabkan oleh Bumi yang terus berputar pada sumbunya.
Selain itu, perputaran Bumi juga menyebabkan adanya gerak semu harian, juga pembagian waktu dan tanggal di berbagai wilayah yang berbeda.
Namun apakah ada teman-teman yang pernah merasakan Bumi sedang berputar?
Meski Bumi berputar selama 24 jam, uniknya kita tidak merasakan rotasi Bumi itu, teman-teman.
Kita bahkan tidak merasa pusing meski Bumi terus berputar. Apa sebabnya manusia di Bumi tidak merasa pusing ketika Bumi berputar, ya? Ketahui penjelasannya di artikel ini!
Baca Juga: 4 Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan saat Puasa, Lakukan untuk Jaga Daya Tahan Tubuh Selama Puasa
3. Hari Ulang Tahun Ratu Elizabeth II Ada di Bulan April dan Juni, Mengapa Begitu?
Negara Inggris merupakan salah satu negara yang masih memiliki sistem kerajaan, teman-teman.
Kerajaan Inggris saat ini dipimpin oleh Ratu Elizabeth II.
Ratu Elizabeth II sudah memimpin Inggris sejak 1952. Artinya tahun ini adalah tahun ke-69 Ratu Elizabeth II menduduki tahta kerajaan Inggris.
Tahun ini Ratu Elizabeth II akan berulang tahun yang ke-95 pada bulan April. Namun, ada juga perayaan ulang tahun Ratu yang diadakan bulan Juni.
Mengapa hari ulang tahun Ratu Elizabeth II ada di bulan April dan Juni, ya? Yuk, cari tahu di artikel berikut ini!
4. Coba Lakukan 5 Hal Ini Agar Tidak Lemas saat Puasa, Salah Satunya Tetap Berolahraga
Sebagian orang ada yang merasa lemas saat sedang berpuasa, teman-teman.
Ini karena saat berpuasa, kita tidak mengonsumsi makanan ataupun minuman dari pagi hari hingga sore hari.
Namun, ada cara yang bisa dilakukan supaya kita tidak lemas saat berpuasa, nih.
Apa saja, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!
Baca Juga: Selain Kurma, Makanan dan MInuman Ini Jadi Menu Favorit untuk Buka Puasa, Apa Saja, ya?
5. Bolehkah Pasien Diabetes Mengonsumsi Kurma untuk Berbuka Puasa? Ketahui juga Tips Puasa untuk Pasien Diabetes
Makanan yang manis sering dijadikan menu buka puasa.
Meski makanan manis terasa enak, konsumsinya perlu dibatasi, teman-teman. Terutama bagi pasien diabetes.
Salah satu makanan manis yang biasanya dijadikan menu buka puasa adalah kurma.
Bagaimana aturan mengonsumsi kurma untuk pasien diabetes, ya? Ketahui juga tips puasa untuk pasien diabetes berikut ini, yuk!
Tonton video ini juga, ya!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR