Bobo.id-Adakah di antara teman-teman yang tahu Indonesia masuk ke dalam Benua apa?
Benar sekali, Indonesia termasuk ke dalam Benua Asia, tepatnya di Asia Tenggara.
Sebelum mengetahui tentang benua yang ada di dunia ada baiknya kita cari tahu terlebih dahulu tentang apa itu benua, yuk!
Baca Juga: Mulai dari Benua Terluas Kedua Sampai Tempat Hewan yang Beragam, Simak Fakta Unik Benua Afrika
Benua adalah daratan luas dan memiliki permukaan yang tidak merata karena adanya pegunungan, dataran tinggi, dan dataran rendah. Benua dipisahkan oleh samudra yang luas.
Di bumi ini terdapat tujuh benua yaitu Amerika Utara, Amerika Selatan, Eropa, Afrika, Australia, Asia, dan Antartika.
Berikut ini adalah tujuh benua yang ada di dunia:
1. Benua Asia
Dengan luas kurang lebih 44,579,000 kilometer persegi, benua asia menjadi benua terluas di antara benua lainnya. Wilayahnya sendiri mencakup 29,5% dari total luas daratan Bumi.
Benua asia terletak di antara Benua Afrika dan Eropa. Benua asia terbagi menjadi beberapa wilayah diantaranya adalah Asia Barat, Asia Tenggara, Asia Timur, Asia Tengah, dan Asia Selatan.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Ratih Sari Sugeng Wijayanti |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR