1. Membuat Kamar Tidur Jadi Berbau
Beberapa makanan memiliki aroma atau bau yang kuat dan bisa menyebar ke seluruh ruangan.
Bukan hanya menyebar ke seluruh ruangan, aroma yang kuat dari makanan ini juga ada yang dapat bertahan lama dan tidak hilang setelah beberapa saat.
Hal ini juga akan terjadi kalau kita makan di kamar dan di tempat tidur, teman-teman.
Aroma dari makanan akan menyebar ke seluruh kamar tidur kita dan perlu waktu lama untuk menghilangkannya.
Terlebih, aroma makanan ini akan bercampur dengan aroma yang kita gunakan untuk pengharum ruangan di kamar.
Baca Juga: 5 Cara ini Bisa Bantu Hilangkan Noda Keringat pada Pakaian, Salah Satunya pakai Aspirin
2. Mengotori Tempat Tidur
Makan di atas tempat tidur berisiko besar mengotori tempat tidur kita, nih, teman-teman.
Remahan makanan, saus, atau kuah makanan bisa saja jatuh, tumpah, maupun terpercik ke tempat tidur.
Kalau sudah begini, maka bisa saja ada semut yang menghampiri tempat tidur kita.
Wah, hal ini tentu akan membuat tidur jadi tidak nyaman dan pada akhirnya akan memengaruhi kualitas tidur.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR