Bobo.id - Makanan manis memang selalu menjadi favorit banyak orang. Teman-teman pasti juga menyukai makanan manis seperti permen, coklat, dan gulali.
Makanan manis yang mengandung banyak gula adalah musuh dari gigi. Jadi teman-teman harus tahu cara membersihkan atau menyikat gigi yang benar supaya dapat terus makan-makanan manis.
Baca Juga: Mulai Kurangi Konsumsinya, Makanan dan Minuman Ini Bisa Sebabkan Gigi Berlubang, Bukan Hanya Permen!
Dalam menyikat gigi, teman-teman perlu memperhatikan jenis sikat gigi dan pasta gigi. Salah memilih sikat gigi bisa menyebabkan gusi atau mulut terluka saat menyikat gigi.
Untuk pasta gigi, pastikan teman-teman memilih merek yang memiliki kandungan fluorida. Kandungan itu berfungsi untuk memperkuat enamel gigi dan mencegah gigi berlubang.
Baca Juga: Apa yang Terjadi Pada Tubuh Kalau Kita Makan Nasi dengan Tempe?
Berdasarkan anjuran American Dental Association, caa menyikat gigi harus dipraktikan sesuai dengan langkah-langkah berikut.
1. Bagian Depan Gigi
Tempatkan bulu sikat bersudut 45 derajat menghadap gusi. Usahakan tidak semua bagian bulu sikat menempel di gigi.
Mulai sikat gigi dari sisi depan di salah satu sisi mulut. Sikat gigi dengan gerakan melingkar berlawanan jarum jam selama kurang lebih 20 detik.
Lakukan gerakan itu untuk semua bagian. Gerakan melingkar saat menyikat ini akan membersihkan plak yang terselip di cela gigi dan gusi.
2. Bagian Gigi Belakang
Untuk bagian gigi belakang, sikat atas dan bawah dengan gerkan maju mundur secara perlahan.
Pastikan semua bagian gigi sudah disikat, sehingga tidak ada plak atau sisa makanan yang menempel.
3. Sikat Gigi Seri
O ya teman-teman juga harus menyikat bagian bekalang dari gigi seri, karena gigi seri adalah gigi yang paling sering digunakan.
Pegang sikat gigi secara vertikal, gunakan ujung kepala sikat gigi untuk menyikat dengan gerakan ke atas dan bawah.
4. Bersihkan Lidah
Jangan lupa bersihkan lidah setelah selesai menyikat gigi. Bersihkan dengan menggunakan pembersih lidah atau bagian belakang sikat gigi yang sudah dilengkapi pembersih lidah.
Cara menggunakan alat tersebut cukup mudah, teman-teman. Kita hanya perlu meletakkan alat itu pada bagian lidah belakang, lalu tarik hingga bagian ujung depan lidah.
Bersihkan lidah beberapa kali hingga tampak bersih.
Baca Juga: 5 Fungsi Lain Tusuk Gigi yang Jarang Dimanfaatkan, Salah Satunya Memeriksa Kelembapan Tanah
5. Gunakan Benang Gigi dan Berkumur
Setelah selesai, bersihkan sela-sela gigi menggunakan benang ggi. Terakhir, bilas sisa kotoran dengan menggunakan air bersih.
Teman-teman bisa juga mengakhiri rangkaian sikat gigi dengan berkumur menggunakan obat kumur. Atau bisa juga hanya dengan air bersih.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR