Bobo.id - Madu punya banyak sekali manfaat. Manfaat madu untuk kesehatan tubuh didapat dari kandungan nutrisinya yang beragam.
Baca Juga: Tubuh Terasa Lemas? Konsumsi 5 Makanan Ini Bisa Bantu Kembalikan Energi, Mulai dari Apel Sampai Madu
Madu banyak mengandung, vitamin A, vitamin E, vitamin K, vitamin B kompleks, dan Vitamin C serta nutrisi-nutrisi lannya.
Madu biasanya dikenal untuk meningkatkan energi, menjaga imunitas tubuh, meredakan batuk, dan kesehatan jantung.
Berikut adalah tujuh manfaat madu yang bisa dirasakan oleh tubuh:
Baca Juga: Hindari 4 Kebiasaan Ini Agar Mata Tidak Menua dan Selalu Sehat
1. Menangkal Radikal Bebas
Senyawa fitonutrien (zat kimia yang berasal dari tumbuhan) dan sejumlah vitamin pada madu merupakan antioksidan alami yang dapat menangkal radikal bebas dalam tubuh.
2. Meningkatkan Imunitas Tubuh
Senyawa fitonutrien yang terkandung pada madu memperkuat sel-sel imun dalam tubuh. Madu juga memiliki manfaat sebagai antibakteri dan antijamur.
3. Mempercepat Penyembuhan Luka
Madu sangat efektif dalam penyembuhan luka. Madu atau produk yang mengandung madu, misalnya beeswax.
Ia bisa memulihkan jaringan yang mati dan membunuh bakteri, serta memicu pembentukan sel baru untuk menutup luka.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Senyawa fitonutrien pada madu dapat meningkatkan kesehatan jantung dengan cara melancarkan aliran darah dan mencegah terbentuknya aterosklerosis (penumpukan kolesterol pada pembuluh arteri).
5. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Madu juga merupakan prebiotik (senyawa mikroorganisme di pencernaan), sehingga dapat mendukung pertumbuhan bakteri baik di dalam usus.
Baca Juga: 4 Cara Mudah Meringankan Gigi Ngilu, dari Larutan Garam hingga Teh Hijau
6. Membantu Tidur
Dengan mengonsumsi madu, dapat membantu tubuh untuk memproduksi hormon serotonin.
Nantinya serotonin akan diubah menjadi melatonin (hormon tidur), yang membuat kualitas tidur meningkat.
7. Menurunkan Tekanan Darah
Madu mengandung antioksidan yang menyebabkan penurunan tekanan darah. Jadi cocok sekali dikonsumsi penderita darah tinggi.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Kenapa Air Sering Tumpah saat Kita Memindahkannya dari Gelas? Ini Penjelasannya
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap,Grid Health |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR