5. Gunakan Kain Hangat
Teman-teman juga bisa membersihkan noda-noda yang ada di meja makan dengan kain yang sudah dicelupkan ke dalam air hangat.
Gunakan kain tersebut untuk membersihkan permukaan meja makan dengan cara menggosoknya ke noda. Noda pasti akan cepat terangkat dan meja makan bersih kembali.
6. Gunakan Cairan Pembersih Khusus
Teman-teman juga bisa menggunakan cairan khusus pembersih yang muah ditemukan di toko-toko terdekat.
Dengan menggunakan cairan khusus bahan material perabot meja makan teman-teman bisa jadi lebih bersih dan warnanya tetap bagus.
Baca Juga: Bukan Pakai Air, Ini 5 Cara Tepat Membersihkan dan Merawat Perabotan Rotan di Rumah
7. Gunakan Pembersih Anti Rayap dan Jamur
Selain itu, rawat juga meja makan dengan pembersih yang mengandung anti rayap dan jamur agar meja makan terawat dan awet.
Jamur juga perlu dicegah agar tidak menimbulkan noda-noda yang membuat tampilan meja makan jadi kusam.
Nah, itulah tips membersihkan meja makan agar awet, tahan lama dan terhindar dari noda. Bersihkan noda segera agar tidak menimbulkan kerak dan lengket, ya.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap,Nakita |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR