Oleh sebab itu, disarankan untuk mengonsumsi kacang mete secara rutin.
Khasiat dari kacang mete juga sudah dibuktikan dalam British Jurnal Of Nutrition pada tahun 2007.
Hasil dari penelitian tersebut menyatakan seseorang yang mengonsumsi kacang mete sebanyak empat kali dalam seminggu bisa menurunkan risiko penyakit jantung sebesar 37 persen.
3. Bisa Mengontrol Kadar Gula Darah
Kandungan serat pada kacang mete bisa mengontrol kadar gula darah. Sehingga kadar gula menjadi normal.
Baca Juga: Dari Kacang sampai Ubi, Ini 7 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Menambah Tinggi Badan
Khasiat kacang mete ini sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian.
Bunyi penelitian tersebut mengungkapkan bahwa seseorang penyandang diabetes tipe 2 yang rajin mengonsumsi kacang mete memiliki kadar insulin yang lebih rendah.
Jika kadar insulin rendah, maka kadar gula darah seseorang dalam kondisi normal dan baik.
4. Menjaga Sel-Sel dalam Tubuh
Kandungan antioksidan pada kacang mete bisa digunakan untuk menjaga sel-sel dalam tubuh dari kerusakan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR