Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengapresiasi ketaatan masyarakat dengan rasa senang.
Pak Uu mengatakan bebasnya Jawa Barat dari zona merah dan oranye COVID-19 membuktikan kuatnya kebersamaan pemerintah dan masyarakat.
Pak Uu berharap dengan perubahan yang lebih baik ini, kegiatan pada jasa kuliner, pariwisata, dan perhotelan dapat berjalan kembali.
Namun, Pak Uu tetap mengimbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dan juga melakukan vaksinasi, agar keadaan dapat bertahan lama.
Adapun 4 destinasi wisata yang akan dibuka di Jawa Barat menurut Menteri Pereknomian dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.
Baca Juga: Aturan Masuk Mal untuk Anak di Bawah 12 Tahun, Ini Aturan dan Syarat yang Harus Dipenuhi
Berikut empat destinasi wisata yang dimaksud:
1. Taman Safari Indonesia
Taman Safari menjadi salah satu destinasi wisata di Jawa Barat yang akan melaksanakan uji coba pembukaan.
Di Taman Safari, pengunjung dapat menikmati kembali interaksi dengan hewan-hewan dan kehidupannya.
Tentu saja pengunjung harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan sebaiknya sudah melakukan vaksinasi.
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR