1. Asam Urat
Bayam tinggi akan kandungan purin yang bisa meningkatkan jumlah asam urat.
Jadi, jika orang yang rentan terhadap penyakit asam urat, sebaiknya tidak mengonsumsi bayam secara berlebihan.
Karena mengonsumsi bayam berlebihan bisa menimbulkan nyeri sendi yang serius, peradangan, dan pembengkakan.
Baca Juga: Kaya Antioksidan dan Obati Anemia, Ini Sederet Manfaat Bayam Merah
2. Batu Ginjal
Kandungan purin pada bayam bukan hanya menyebabkan asam urat, tapi juga buruk untuk kesehatan ginjal.
Tubuh yang memiliki kadar asam urat berlebih dapat meningkatkan pengendapan kalsium di ginjal.
Kondisi itu bisa menyebabkan munculnya batu ginjal.
3. Gangguan Pencernaan
Bayam adalah sayuran dengan serat yang tinggi.
Meskipun serat baik untuk menyehatkan pencernaan, tubuh memerlukan waktu lebih untuk terbiasa.
Itu sebabnya, bayam justur bisa menyebabkan gangguan pada perut.
Gangguan yang muncul seperti pembentukan gas di perut, kembung, kram, dan sembelit bila dimakan berlebihan.
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR