Bobo.id - Beberapa makanan akan terasa lebih nikmat kalau ditambahkan dengan bahan pelengkap tertentu.
Misalnya seperti kentang goreng atau nugget yang terasa lebih nikmat kalau ditambahkan saus sambal atau saus tomat.
Apakah teman-teman juga suka menambahkan bahan pelengkap sejenis ke makanan yang dimakan?
Nah, agar bahan pelengkap ini tidak cepat rusak, misalnya menjadi basi, kadang bahan pelengkap ini akan disimpan di dalam kulkas.
Suhu kulkas yang dingin akan menjaga makanan dan minuman tetap dalamm kondisi yang baik dan memperlambat pertumbuhan bakteri.
Namun ternyata bahan pelengkap makanan yang selama ini sering disimpan di kulkas, nyatanya tidak perlu disimpan di kulkas, lo.
Apa saja bahan pelengkap makanan itu? Yuk, cari tahu!
Baca Juga: Sering Jadi Campuran Makanan, Ternyata Mayones Juga Bisa Atasi 3 Masalah Ini di Rumah
1. Saus Tomat
Saus tomat adalah salah satu bahan pelengkap makanan yang sebenarnya tidak perlu disimpan di kulkas.
Alasan mengapa saus tomat tidak perlu disimpan di kulkas adalah karena saus tomat sudah mengandung pengawet alami, yaitu cuka dan garam.
Selain itu, saus tomat yang disimpan di kulkas juga akan membuat saus tomat jadi berair.
Hal ini nantinya akan membuat saus tomat jadi lebih encer dan rasanya berubah.
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Source | : | The Kitchn,today.com,Huffpost |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR