Saat tubuh yang masih panas terkena air yang dingin, maka akan menyebabkan tubuh jadi menggigil.
Selain itu, mandi saat tubuh berkeringat akan membuat pembuluh darah menyempit dan membuat suhu tubuh terus naik.
Akibatnya, panas di tubuh akan terus tertahan dan pembuluh darah bisa mengalami gangguan.
Perhatikan Cara Mandi yang Benar Setelah Berkeringat
Tubuh yang terasa panas dan berkeringat setelah berkegiatan tentu membuat kita jadi tidak sabar untuk mandi.
Namun sebaiknya tunggu beberapa saat sampai suhu tubuh kembali normal sebelum mandi.
Baca Juga: Sering Disepelekan, Ternyata Berlebihan Mengonsumsi Soda Sebabkan Masalah Kesehatan
Misalnya adalah dengan melakukan pendinginan setelah olahraga, atau minum air putih setelah berkegiatan ringan.
Nah, setelah tubuh tidak lagi berkeringat dan suhu tubuh sudah normal, kemudian mandilah dengan menggunakan air yang sesuai suhu tubuh.
O iya, mandi dengan air hangat maupun dengan air dingin sama-sama memberikan manfaat untuk tubuh.
Meski begitu, kita juga harus menghindari melakukan kebiasaan yang buruk atau salah saat mandi.
Ketahui apa saja kebiasaan yang buruk dilakukan saat mandi di video ini, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR