2. Ikan Herring
Ikan ini masih satu kelompok dengan ikan sarden. Ikan herring ini termasuk dalam ikan yang kaya akan omega 3.
Dalam 40 gram ikan herring mengandung sebesar 946 mg omega 3. Untuk ukuran ikan herring 100 g mengandung 2.366 mg asam omega 3.
Ikan herring juga mengandung nutrisi lain, seperti vitamin D, vitamin B12, dan juga selenium.
Baca Juga: Hidupnya di dalam Air, Apakah Ikan Juga Bisa Merasa Haus? Ternyata Ini Fakta Menariknya
3. Ikan Sarden
Ikan ini memiliki bentuk tubuh kecil dan juga berminyak. Ikan ini juga termasuk dalam jenis ikan yang kaya omega 3.
Dalam 100 gram ikan sarden biasanya mengandung 1.480 mg asam omega 3.
Disarankan untuk mengonsumsi ikan sarden dua kali dalam satu minggu. Hal ini karena ikan sarden juga kaya akan nutrisi lain.
Nutrisi-nutrisi dalam ikan sarden antara lain: vitamin B12, vitamin D, hingga zar selenium.
Source | : | Kompas.com,Halodoc.com |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR