Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat tupai berkeliaran di pohon-pohon dekat rumahmu?
Tupai adalah salah satu hewan pengerat yang tinggal di pohon dan bisa meloncat.
Sebenarnya ada tiga jenis tupai yang tersebar di dunia, yaitu tupai pohon, tupai tanah, dan tupai terbang.
Karena banyaknya jenis dan spesies tupai di dunia, mengelompokkan ukuran tubuhnya menjadi sulit dilakukan.
Namun, tupai yang dikenal paling kecil adalah spesies Tupai Kerdil Afrika, yang panjangnya 7 hingga 13 sentimeter.
Beratnya hanya sekitar 10 gram, teman-teman. Sedangkan tupai raksasa bisa mencapai berat hingga 1,8 kilogram.
Panjangnya mencapai 1 meter, itulah spesies tupai raksasa dari India.
Beberapa tupai termasuk hewan krepuskular, atau hanya aktif ketika fajar dan senja tiba.
Apa lagi fakta-fakta menarik yang dimiliki tupai? Yuk, simak bersama!
Empat Gigi yang Terus Tumbuh
Pernahkah teman-teman merasa penasaran, mengapa tupai yang kita lihat dari karakter-karakter kartun pasti suka menggigit kacang yang keras?
Ternyata ini berhubungan dengan kondisi fisik asli tupai yang ada di kehidupan nyata, lo.
Tupai memiliki empat gigi depan yang panjang dan kuat. Empat gigi tersebut tumbuh secara terus-menerus selama tupai hidup.
Nah, supaya gigi tersebut tidak rusak dan aus, tupai harus menggerogoti kacang-kacang yang ia temukan.
Baca Juga: Mulai dari Ekornya yang Beracun sampai Tak Punya Kerangka Tulang, Ini 5 Fakta Unik Ikan Pari
Meskipun tupai bisa menggigit benda keras seperti kacang, tupai adalah hewan omnivora.
Omnivora adalah golongan hewan yang memakan segalanya, baik tumbuhan maupun daging.
Tupai Mengubur Makanannya
Tupai memiliki cara unik untuk menyimpan makanan cadangan yang bisa dikonsumsi lain hari, yaitu dengan menguburnya.
Namun, tupai mengubur ke daerah yang menyebar untuk mengurangi persaingan antara hewan-hewan lain yang lapar.
Ajaibnya, tupai tidak pernah lupa di mana tempatnya mengubur makanannya.
Seorang peneliti bernama Delgado, meneliti perilaku tupai yang suka menyimpan ini ke dalam tulisannya pada Royal Society Open Science.
Ternyata kemampuan penciuman tupai yang membantunya menemukan kembali makanan yang sudah dikubur jauh dari rumahnya.
Melakukan Hibernasi pada Musim Dingin
Tupai adalah salah satu hewan berukuran kecil yang melakukan hibernasi pada musim dingin.
Ini dilakukan untuk menghangatkan tubuh dan juga bertahan hidup.
Menariknya, bahkan pada masa hibernasi tupai bisa menurunkan detak jantung mereka secara drastis.
Jika biasanya jantung tupai berdetak 200 kali per menit, ketika hibernasi menjadi 20 detak per menit.
Hibernasi adalah kegiatan istirahat atau tidur pada binatang selama musim dingin.
Tujuan hewan melakukan hibernasi adalah untuk menghemat energi, menghindari kekurangan makanan, dan menghindari cuaca yang terlalu dingin.
Ini merupakan jenis adaptasi tingkah laku yang digunakan banyak hewan, termasuk pada tupai.
Nah, itulah fakta-fakta menarik tentang tupai, teman-teman.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Livescience |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR