Bobo.id - Teman-teman pasti pernah menemui banyak makhluk hidup, dari tumbuhan, hewan, jamur, atau sesama manusia.
Setiap makhluk hidup ini akan memiliki beberapa ciri yang sama.
Seperti setiap makhluk hidup mengalami pertumbuhan dan perkembangan.
Selain itu masih ada banyak hal-hal menarik yang dimiliki makhluk hidup.
Walau memiliki ciri yang mirip, namun setiap makhluk hidup juga memiliki beragam perbedaan.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Kewajiban Sehari-hari Seorang Pelajar
Untuk mengetahui lebih banyak pengetahuan tentang makhlu hidup ini, teman-teman bisa mengamati contoh soal berikut ini.
Pada contoh soal itu akan diberikan juga penjelasan secara lengkap.
Contoh Soal dan Penjelasan Materi Pertumbuhan Beragam Makhluk Hidup
1. Apa saja ciri-ciri makhluk hidup?
Penjelasan:
- Bernapas
Bernapas merupakan proses menghirup udara dari lingkungan, yang kemudian dipilah dan oksigen akan diambil sedangkan karbondioksida dibuang.
- Makan dan Minum
Makanan dan minuam merupakan sumber energi bagi makhluk hidup agar tetap bertahan hidup.
- Bergerak
Setiap makhluk hidup akan melakukan aktivitas untuk bisa bertahan hidup, dan salah satunya adalah bergerak.
Bahkan tumbuhan dan bekteri juga bisa bergerak dengan cara yang berbeda.
- Tumbuh dan Berkembang Biak
Pertumbuhan pada makhluk hidup ini bisa diliaht dari bertambahnya ukuran.
Makhluk hidup juga berkembang biak untuk memperoleh keturunan.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Bahasa Inggris Tentang Pronoun
2. Bagaimanan cara tumbuhan bernapas?
Penjelasan:
Berbeda dengan makhluk hidup lain, tumbuhan memiliki dua alat untuk bernapas.
- Stomata
Di stomata ini merupakan bagian tumbuhan yang berbentuk seperti mulut dan bisa membuka dan menutup.
Di bagian ini karbon dioksida akan masuk dan diproses untuk berfotosintesis.
Bila makhluk hidup lain mengeluarkan karbon dioksida saat proses pernapasan.
Tumbuhan justru mengeluarkan oksigen saat melakukan pernapasan.
- Letisel
Letisel merupakan bagian permukaan pada batang tumbuhan.
Pada batang tumbuhan ini terdapat lubang halus dalam jumlah banyak.
Dari lubang halus itu, tumbuhan melakukan pertukaran karbon dioksida dengan oksigen.
3. Apakah makanan untuk tumbuhan?
Penjelasan:
Berbeda dengan makhluk hidup lain, tumbuhan tidak makan dengan mengambil dari luar tubuhnya.
Tumbuhan justru memasak makanannya sendiri melalui proses fotosintesis.
Melalui proses fotosintesis, tumbuhan tidak hanya bernapas tapi juga menghasilkan karbohidrat.
Karbohidrat itu terbentuk di zat hijau pada daun atau klorofil.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materti Bahasa Inggris: Regular dan Irregular Verb
4. Bagaimana cara kerja insang pada ikan?
Penjelasan:
Insang merupakan alat pernapasan ikan yang hidup di dalam air.
Di air tidak ada banyak oksigen seperti di darat sehingga ikan perlu menyaring air yang mengandung oksigen.
Ikan akan menarik air dari mulut dan mengalirkannya ke arah insang.
Air pun akan keluar melalui opercula atau tulang yang melindungi insang.
Saat air melewati insang, oksigen akan tersaring dan dialirkan ke seluruh tubuh.
5. Bagaimana cara burung bernapas?
Penjelasan:
Burung memang bernapas menggunakan paru-paru sama seperti manusia dan beberapa jenis hewan darat lain.
Namun, hewan ini cukup unik karena mereka bisa bernapas walau sedang terbang dengan kecepatan tinggi.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Gerak Dasar Lokomotor, Non-Lokomotor, dan Manipulatif
Pada hewan ini memiliki sistem pernapasan yang terdiri dari trakae, bronkus, paru-paru, dan juga kantung udara.
Saat bernapas, burung akan memenuhi kantung udara dan membuat banyak udara tertampung pada trakea yang panjang.
Karena itu, hewan ini bisa melakukan pernapasan menggunakan udara yang sudah disimpan di kantung dan trakea.
Nah, itu tadi penjelasan tentang pertumbuhan makhluk hidup dari tumbuhan, hewan darat, dan laut.
Dari contoh soal dan penjelasan ini, teman-teman bisa mendapatkan banyak informasi tentang pertumbuhan makhluk hidup.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,ruangguru.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR