Bobo.id – Micin adalah bahan penyedap yang sangat akrab di telinga teman-teman, kan?
Banyak masakan favorit kalian yang mungkin ditambahkan dengan micin untuk membuatnya sedap.
Walau berfungsi menyedapkan masakan, micin disebut bisa menurunkan kecerdasan, lo.
Nama lain dari micin adalah MSG, singkatan dari monosodium glutamat.
Zat MSG inilah yang sering dikaitkan dengan penurunan kinerja otak, terutama pada anak-anak.
Baca Juga: Apa Bisa Kita Membuat Makanan Enak Tanpa Micin? #AkuBacaAkuTahu
Asal Muasal Rumor
Yuk, kita sedikit belajar sejarah mengenai micin.
Isu yang mengatakan micin bisa membuat kecerdasan menurun ini dimulai dari seorang dokter yang mengirim surat ke pusat penelitian kedokteran tahun 1968.
Pusat penelitian kedokteran itu terletak di New England, Amerika Serikat.
Sang dokter mengeluhkan rasa mual dan tekanan dada setelah memakan makanan yang berasal dari China.
Karena pada saat itu China sudah menggunakan micin pada bahan masakannya, maka sang dokter menuduh zat MSG-lah yang menyebabkan rasa mual tersebut.
Baca Juga: Tidak Perlu Biaya Mahal, Ini Dua Bahan yang Bisa Buat Tanaman Sehat dan Subur
Penjelasan Sebenarnya Tentang Rumor Micin
Badan Pengawasan Obat dan Makanan di Amerika telah menyatakan bahwa micin atau MSG tidak berbahaya bagi tubuh.
Kementerian Kesehatan Indonesia pun menyatakan bahwa micin aman dikonsumsi.
Bahkan banyak hasil penelitian dari para dokter terkemuka yang membuktikan bahwa micin aman dikonsumsi.
Yang membuat bahaya ada, jika teman-teman mengonsumsinya berlebihan.
Baca Juga: Bukan Bikin Tanaman Subur, 4 Kesalahan Pemakaian Micin pada Tanaman Justru Bisa Sebabkan Layu
Penyebab Micin Aman DIkonsumsi
Tahukah teman-teman bahwa tubuh kita juga memproduksi MSG?
Tubuh memproduksi zat MSG untuk menjalankan banyak fungsi penting tubuh.
Tubuh mendapatkan bahan untuk memproduksi MSG dari makanan yang kita konsumsi.
Misalnya tomat, keju, susu, jamur, dan bahan lain yang memiliki rasa gurih.
Oleh karena itu, penambahan MSG bisa membuat masakan menjadi gurih dan lebih enak.
Walaupun MSG tidak berbahaya, teman-teman harus tetap memperhatikan porsi makanan ya.
Terlalu banyak makan makanan yang mengandung MSG juga tidak baik bagi tubuh.
Jadi, konsumsilah micin pada batas wajar dan aman saja, ya!
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR