Bobo.id - Ketika sedang belajar bahasa Inggris, sering kali kita harus menuliskan waktu sesuai aturan bahasa Inggris.
Bagi teman-teman yang tidak terbiasa, tentunya hal ini cukup membingungkan.
Sebabnya, penulisan waktu antara bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris berbeda.
Penunjukkan waktu dalam bahasa Inggris menggunakan dua waktu, yaitu Ante Merediem (AM) dan Post Merediem (PM).
Penunjukkan waktu ini berdasarkan format waktu 12 jam. Karena, dulunya di Eropa kemunculan jam analog hanya memunculkan waktu 12 jam.
Oleh karena itu, untuk membagi waktu sehari atau 24 jam mereka membaginya menjadi AM (sebelum tengah hari) dan PM (setelah tengah hari).
Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris Menggunakan Regular Verb
Lalu, agar kita tidak bingung, teman-teman harus mengetahui bagaimana pengertian keduanya dan cara penggunaannya. Untuk tahu lebih lanjut mari simak penjelasannya berikut ini.
Pengertian AM dan PM
Seperti yang teman-teman ketahui sebelumnya, kalau AM itu sebelum tengah hari dan PM itu setelah tengah hari.
Dari situlah, kita akan mengetahui batas penggunaan AM adalah dari jam 00.00 hingga 11.59.
Berarti mulai dari waktu tengah malam hingga tengah hari. Sedangkan PM batas penggunaannya dari 12.00 hingga 23.59, yang berarti mulai tengah hari hingga tengah malam.
Jadi, kesimpulannya penunjukkan waktu dengan sistem AM dan PM adalah membagi satu hari (24 jam) menjadi dua bagian
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR