Bobo.id - Teman-teman, cari tahu apa saja artikel yang menjadi berita populer di situs Bobo.id pada hari Senin, 27 Desember 2021 kemarin, yuk!
Ada artikel tentang hal yang terjadi pada tubuh kalau tersambar petir, hingga tradisi tahun baru di berbagai negara.
1. 8 Hal yang Terjadi pada Tubuh Jika Tersambar Petir
Di musim hujan seperti sekarang, kita perlu waspada turunnya hujan deras yang disertai petir.
Sebab, petir bisa menyambar pohon, tiang, bahkan manusia.
Sudah banyak ditemukan kasus manusia tersambar petir. Kebanyakan dari kasus itu, biasanya karena sedang berada di luar ruangan atau tempat terbuka.
Karena itu, kita diimbau untuk tidak berada di luar ruangan atau berada di ruang terbuka ketika sedang ada petir.
Lalu, apa yang terjadi pada tubuh jika tersambar petir? Yuk, simak jawabannya di sini!
Baca Juga: Sering Terjadi Saat Hujan Lebat, Begini Proses Terjadinya Petir dan Kilat
2. Bukannya Kenyang Malah Bikin Bad Mood! Hindari Konsumsi 5 Makanan Ini secara Berlebihan
Tahukah teman-teman? Bad mood atau suasana hati yang buruk ternyata bisa dipengaruhi dari apa yang kita konsumsi, lo.
Karena itu, sebaiknya kita hati-hati dalam memilih makanan. Hindari juga makan makanan secara berlebihan, misalnya terlalu sering atau terlalu banyak.
Apa saja makanan yang bisa membuat kita bad mood? Yuk, cari tahu di artikel berikut ini!
3. Tak Perlu Gunakan Kulit Lumpia, Ini Resep Membuat Lumpia Tahu dengan Rice Paper
Teman-teman pasti sudah sering mengonsumsi lumpia. Makanan ini memang cocok untuk dijadikan camilan kapan pun.
Kita bahkan bisa mengonsumsinya pada pagi, siang, ataupun malam hari, lo.
Camilan yang merupakan akulturasi makanan Tiongkok dan Indonesia ini populer di antara orang-orang yang menyukai gorengan.
Apalagi, cara membuat lumpia tergolong mudah dan bisa diisi apapun, mulai dari rebung (tunas bambu muda), sayuran, telur, daging, bahkan tahu sekalipun.
Jadi, jika ingin membuat lumpia sendiri, teman-teman tidak perlu khawatir akan diisi apa.
Baca Juga: Mudah Dibuat dan Rasanya Nagih, Buat Siomay di Rumah Pakai 4 Resep Ini, yuk!
O iya, daripada membelinya di pinggir jalan, lebih baik teman-teman membuat lumpia sendiri di rumah.
Kali ini, teman-teman bisa membuat lumpia isi tahu dengan kulit pembungkusnya dari rice paper, kok.
Tidak harus kulit lumpia, menggunakan rice paper tetap membuat lumpia enak dan pastinya lebih praktis.
Teman-teman bisa menemukan rice paper di pasar atau supermarket.
Jika sudah menyiapkan tahu dan rice paper, kita bisa langsung saja menyimak resep lumpia tahu rice paper berikut ini.
4. Mengenal Tempat Wisata Unik di Cappadocia, Ada Kota Bawah Tanah hingga Balon Udara
Cappadocia, Turki merupakan tempat yang banyak diincar untuk bertamasya.
Tempat itu terbentang di antara tiga provinsi, yaitu Kayseri Nevşehir, and Niğde.
Posisi Cappadocia ini pun berada tepat di jantung negara Turki.
Luas wilayah ini sekitar 5.000 km persegi dan pada zaman dulu terkenal dengan kuda-kuda yang indah.
Sekarang, bukan hanya kuda namun ada banyak hal menarik yang bisa dilakukan di Cappadocia.
Tempat wisata ini banyak dikunjungi untuk menikmati keindahan kota bawah tanah, menunggang kuda, atau naik balon udara.
Berikut ini beberapa fakta dan hal menarik yang ada di Cappadocia.
Baca Juga: Perbedaan Simpati dan Empati, Serta Hubungannya dengan Kecerdasan
5. Unik dan Tak Biasa, Ini 5 Tradisi Rayakan Tahun Baru di Berbagai Negara di Dunia
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan tahun baru, seperti dengan kembang api, terompet, atau makan bersama.
Atau mungkin teman-teman menunggu pergantian tahun dengan menuliskan harapan-harapan.
Tapi ada beberapa negara yang memiliki tradisi unik untuk menunggu pergantian tahun.
Ada banyak negara yang memaknai tahun baru sebagai suatu awal hidup baru.
Dari itu banyak kegiatan unik yang merupakan wujud doa untuk menjadi lebih baik di tahun selanjutnya.
Berikut ini lima negara yang memiliki tradisi unik di tahun baru.
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR