Bobo.id - Pada pelajaran tematik kelas 6 SD tema 8, subtema 2, tepatnya halaman 71.
Teman-teman akan mempelajari kembali negara-negara tetangga Indonesia. Masih ingatkah dengan negara Singapura?
Singapura juga termasuk negara Asia Tenggara yang bergabung dengan ASEAN.
Negara ini memang kecil, tapi banyak yang bisa kita pelajari dari Singapura.
Teman-teman juga bisa membaca kembali teks informasi mengenai Singapura pada pembelajaran sebelumnya.
Setelah mengingat kembali kita bisa mengerjakan soal pertanyaannya dan menemukan kunci jawabannya.
Sebelum itu, teman-teman perlu membaca informasi mengenai sosial budaya di Singapura seperti berikut ini. Yuk, baca dengan saksama.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Perkembangan Psikologis pada Masa Pubertas
Singapura
Singapura termasuk negara dengan penduduk yang padat. Sebanyak 85% rakyat Singapura tinggal di rumah susun. Penduduknya terdiri atas etnis Tionghoa, Melayu, dan India. Rakyatnya menganut agama Buddha, Islam, Kristen, dan Tao. Penduduknya berbahasa Inggris, Mandarin, Melayu dan Tamil. Rakyat Singapura sangat disiplin dalam masalah kebersihan. Singapura menjadi negara paling bersih di Asia. Singapura banyak dikunjungi para wisatawan. Mereka ingin berbelanja di Singapura.
Lakukan analisis sederhana tentang hubungan keadaan geografis negara-negara tersebut dengan keadaan sosial budayanya.
Jawaban:
Kondisi geografis Singapura:
Singapura adalah negara yang terdiri dari beberapa pulau besar dan kecil. Pulau terbesarnya adalah Pulau Singapura.
Lalu, pulau yang lebih kecil ada Pulau Ubin, Pulau Sentosa, Pulau Ujong, dan lain-lain.
Luas negara Singapura kurang lebih sama dengan Kota Jakarta di Indonesia, yaitu sekitar 664 kilometer per segi.
Jika dilihat dari permukaan geografisnya, Singapura termasuk negara yang datar.
Tapi dibeberapa wilayah juga ada perbukitan yang lebih tinggi daripada wilayah lainnya yang lebih rendah.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Perkembangan Psikologis pada Masa Pubertas
Kondisi sosial budaya Singapura:
Singapura mempunyai ciri khas sosial budaya yang berbeda dari negara-negara di wilayah Asia Tenggara.
Masyarakat Singapura dikenal sangat disiplin dalam menjaga kebersihan lingkungan. Negara ini juga termasuk perpenduduk padat dan terdiri dari berbagai etnik.
Karena setidaknya mempunyai penduduk yang terdiri dari etnik Melayu, India, dan Tiongkok.
Makanan khasnya juga hasil akulturasi kebudayaan tersebut, seperti kari, nasi basmati, nasi ayam hainan, dan lain-lain.
Analisis hubungan kondisi geografis dan sosial budaya Singapura:
Masyarakat yang terdiri dari berbagai macam etnik ternyata bisa disiplinkan oleh peraturan negara yang ketat.
Contohnya, dalam menjaga kebersihan lingkungan. Karena mereka sadar akan negaranya yang kecil dan tidak terlalu banyak mempunyai dataran tinggi.
Dengan menjaga kebersihan lingkungan, maka tidak ada yang namanya penyumbatan saluran air karena sampah.
Baca Juga: Apa Peran Penulis Cerita Anak bagi Anak-Anak? Materi Kelas 4 SD Tema 6
Karena jika sampai air lebih tinggi daripada daratan, tentu akan menimbulkan bencana besar bagi negara Singapura yang perpenduduk cukup banyak.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD Tema 8, Bumiku Edisi Revisi 2018.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR