Tahukah kamu? Menurut berbagai penelitian, tidur telentang adalah posisi tidur yang paling aman untuk tubuh, lo.
Namun sayangnya, hanya sekitar 10 persen orang saja yang tidur dalam posisi telentang, menurut National Sleep Survey.
Selain posisi telentang, tidur miring ke kanan atau ke kiri juga memiliki manfaat yang baik untuk tubuh.
Lalu bagaimana dengan tidur tengkurap, ya?
Tidur tengkurap memiliki manfaat juga bagi kesehatan, namun tidur dengan posisi ini tidak disarankan untuk orang yang mengalami nyeri sendi atau sakit leher.
Baca Juga: Awas! Bisa Berbahaya Jika Dibuang Sembarangan, Ini 2 Cara Membuang Obat Kedaluwarsa Sesuai Aturannya
Manfaat Tidur dalam Posisi yang Tepat
Tidur dengan posisi yang tepat, aman, dan nyaman tidak hanya memengaruhi tidur menjadi lebih nyenyak, teman-teman.
Ternyata, ada berbagai manfaat dari tidur dengan posisi yang tepat, aman, dan nyaman.
Seperti tidur telentang yang disebut sebagai posisi paling aman saat tidur, memberikan manfaat seperti mengurangi nyeri leher, bahkan bisa membantu pencernaan.
Ada juga manfaat tidur menyamping kanan, yang membantu mengurangi tekanan pada organ dalam tubuh.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR