Bobo.id - Beberapa waktu lalu ditemukan adanya sampo palsu yang beredar di masyarakat. Terutama di wilayah Palembang, Lampung, dan Banten.
Tentunya hal ini membuat resah karena kandungan di dalam sampo palsu tak terjamin keamanannya.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Sering Keramas Justru Bisa Merusak Rambut, Ini 5 Tandanya
Sampo kita gunakan sebagai zat pembersih rambut dan kulit kepala. Tujuannya agar kotoran dan kuman luruh dan membuat kulit kepala serta rambut tumbuh sehat.
Sayangnya dengan adanya sampo palsu ini justru membuat kita khawatir akan efek samping yang ditimbulkan.
Bukannya membuat rambut bersih dan sehat, sampo palsu justru bisa memicu iritasi hingga menimbulkan masalah pada kulit.
Meskipun sampo palsu yang ditemukan di pasaran adalah sampo dengan kemasan saset, tak ada salahnya kita tetap berhati-hati.
Berikut adalah cara membedakan sampo asli dan sampo palsu. Yuk, simak!
Perbedaan Sampo Asli dan Sampo Palsu
Kasubdit Indag Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Banten Kompol Condro Sasongko mengungkap cara membedakan sampo asli dan sampo palsu, yaitu:
1. Kemasan
Saat membeli sampo saset, biasanya kita melihatnya dirangkai antara satu saset dan saset lainnya (renteng).
Nah, sambungan saset sampo asli akan lebih rapi dan rapat. Sedangkan sampo palsu biasanya lebih terlihat berantakan dan tidak rapat (terlihat berlubang).
Baca Juga: Bukan dengan Keramas Setiap Hari! Ini Cara Agar Rambut Cepat Panjang
2. Tekstur, Warna, dan Wangi
Tekstur sampo palsu lebih encer dibandingkan sampo asli. Kemudian dari warnanya pun sampo palsu tidak sepekat sampo asli.
Jika biasanya sampo memberikan wangi segar yang menenangkan, sampo palsu justru punya wangi yang menyengat.
Wangi menyengat itu kemungkinan berasal dari bahan yang digunakan, yaitu soda api, alkohol kadar 96 persen, lem, bahan pengawet dan pewarna makanan.
Nah, itulah cara membedakan sampo asli dan palsu dengan mudah.
Sekarang, kita cari tahu efek samping apa yang bisa ditimbulkan jika menggunakan sampo palsu, yuk!
Efek Samping Penggunaan Sampo Palsu
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, sampo palsu menggunakan soda api, alkohol kadar 96 persen, lem, bahan pengawet dan pewarna makanan.
Tentu saja bahan-bahan itu bukanlah bahan yang aman untuk rambut dan kulit kepala kita. Jika dipakai terus menerus, bukan tak mungkin kita bisa mengalami masalah kesehatan.
Sampo palsu bisa memicu iritasi, gatal, perih, dan berbagai masalah kulit lainnya.
Karena itu mulai sekarang kita harus mulai teliti dan berhati-hati dalam memilih sampo.
Usahakan untuk membeli sampo di mini market atau supermarket yang memang bekerja sama dengan produsen sampo asli.
Baca Juga: Minyak Zaitun juga Berikan 4 Manfaat Ini untuk Rambut, Bukan Hanya untuk Memasak Saja
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR