Bobo.id - Perbedaan pikiran utama dan informasi penting suatu teks akan banyak teman-teman temukan di buku tematik kelas 5 tema 5.
Pikiran utama dan informasi penting itu sekilas sama, tapi sangat berbeda, lo.
Mencari pikiran utama dan menulis informasi penting akan banyak teman-teman lakukan setelah membaca teks suatu materi.
Perbedaan pikiran utama dan informasi penting suatu bacaan harus teman-teman kuasai.
Oleh sebab itu, teman-teman harus memahami pengertian pikiran utama dan informasi penting.
Berikut ini adalah pengertian singkat mengenai pikiran utama paragraf.
Pikiran Utama
Pikiran utama adalah gagasan pokok yang berisi inti sebagai dasar di dalam suatu paragraf.
Pikiran utama ini sama dengan gagasan pokok. Pengertian gagasan pokok juga sama dengan pikiran utama.
Menentukan pikiran utama harus terlebih dahulu membaca dan memahami teks tersebut.
Dengan memahami teks per paragraf, teman-teman bisa mencari pikiran utama yang merupakan berkaitan juga dengan judulnya.
Pikiran utama bisa berupa kalimat yang biasanya terletak pada bagian awal namun bisa diakhir atau campuran pada kalimat.
Pikiran utama adalah suatu kalimat yang bisa berdiri sendiri, meskipun kalimat lain di paragraf tersebut dihilangkan.
Informasi Penting
Informasi penting adalah suatu informasi yang memberikan gambaran inti terhadap sesuatu yang telah diketahui.
Informasi penting muncul bisa dari orang lain atau diri sendiri terhadap suatu kejadian atau peristiwa yang dianggap penting atau bukan sepele.
Informasi penting ditemukan dengan terlebih dahulu memahami peristiwa tersebut dan mencari pokok yang dianggap penting.
Informasi penting bisa didapatkan dengan melakukan hal di bawah ini:
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 8, Gagasan Utama dan Informasi Penting ‘Ayo, Mengenal Bulan’
- baca judul teks terlebih dahulu,
- pahami seluruh teks dengan saksama,
- temukan informasi penting, biasanya dapat ditemukan dalam kalimat utama dari bacaan tersebut,
- garis bawahi kosakata baru yg kamu temukan pada teks tersebut, lalu carilah artinya di kamus bahasa Indonesia,
- mencatat beragam informasi penting.
Perbedaan Mendasar Pikiran Pokok dan Informasi Penting.
Pikiran pokok adalah inti dari setiap paragraf atau teks yang ingin disampaikan penulis kepada pembaca.
Sedangkan informasi penting adalah informasi yang didapat pembaca setelah membaca teks tersebut.
Umumnya informasi penting akan menimbulkan beberapa pertanyaan pembaca terkait teks untuk lebih bisa menggali informasi.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR