Bobo.id - Manusia dapat hidup dan memenuhi kebutuhannya dengan memanfaatkan energi. Apa itu energi?
Energi adalah daya atau kekuatan yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai proses kegiatan.
Apakah teman-teman masih ingat apa saja sumber energi yang ada di bumi?
Sumber energi yang ada di bumi yaitu energi matahari, energi angin, energi air, energi listrik, dan energi minyak bumi.
Kelima energi tersebut sampai pada saat ini masih digunakan dan dimanfaatkan manusia untuk kelangsungan hidupnya.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 9, kamu akan menemukan pertanyaan berbunyi, mengapa manusia harus hemat energi?
Yuk, cari tahu dan temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut!
Mengapa Kita Harus Menghemat Energi?
Adapun beberapa contoh energi yang tersedia melimpah di alam dan tidak dapat habis, yaitu energi matahari, energi air, dan energi angin.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Kewajiban Manusia terhadap Lingkungan Alam
Namun, ada juga energi yang tersedia dari alam dan dapat berkurang, yaitu energi dari minyak bumi, batu bara, dan gas alam.
Contoh di atas adalah sumber energi yang harus kita hemat karena merupakan energi-energi yang tidak bisa diperbarui.
Misalnya energi listrik, energi listrik berasal dari salah satu sumber energi yaitu batu bara. Batu bara memiliki jumlah yang terbatas sehingga harus dihemat penggunaannya.
Batu bara adalah salah satu bentuk bahan bakar fosil, yang membutuhkan jutaan tahun untuk tersedia kembali di alam.
Jika kita tidak menghemat energi listrik, maka semakin banyak pula energi batu bara yang digunakan.
Untuk itu, para ahli sudah mulai menggunakan energi alternatif untuk menggantikan energi yang semakin sedikit ketersediaannya.
Menghemat energi juga bisa mengurangi biaya pengeluaran setiap hari. Semakin banyak listrik yang digunakan, semakin banyak pula uang yang dibutuhkan untuk membayar tagihan listrik.
Tahukah teman-teman, menghemat energi juga dapat melestarikan bumi? Misalnya, ketika kita menggunakan energi listrik yang berlebihan, maka akan menimbulkan pemanasan global.
Pemanasan global ini berbahaya untuk kehidupan makhluk hidup di bumi. Oleh karena itu, kita harus mulai menghemat energi.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 9, Hak Manusia terhadap Lingkungan Alam
Contoh Kegiatan Menghemat Energi
Adapun berbagai cara yang dapat kamu lakukan untuk menghemat energi, yaitu sebagai berikut.
- Mematikan lampu jika sudah tidak digunakan.
- Mematikan televisi, radio, komputer, dan alat elektronik lainnya jika sudah tidak digunakan.
- Mencabut pengisi daya dari stopkontak jika sudah tidak digunakan.
- Mengurangi penggunaan AC secara berlebihan.
- Mulai bersepeda atau berjalan kaki agar tidak boros bahan bakar kendaraan.
Kuis! |
Dari mana manusia mendapatkan energi listrik? |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR