Proses selanjutnya merupakan proses inokulasi atau peragian menggunakan jamur tempe atau Rhizopus oligos porus dan Rhizopus oryzae.
Kedelai yang sudah diragi perlu disimpan di suhu kamar selama satu hingga dua hari.
Atau simpan tempe di suhu 30 derajat sampai 32 derajat celcius selama 20 jam.
Biasanya kacang kedelai akan disimpan dengan dibungkus daun atau plastik yang dilubangi agar udara bisa masuk.
Selama proses fermentasi, jamur akan berkembang biak dan membentuk hifa yang mengikat satu sama lain sehingga merekatkan biji-biji kedelai.
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 7, Apa Manfaat dari Teknologi Pangan?
Karena itu, saat memakan tempe ada bagian-bagian berwarna putih dengan tekstur lunak yang merupakan hifa jamur.
Nah, itu tadi manfaat teknologi pangan dalam proses pengolahan tempe menjadi bahan makanan.
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan teknologi pangan? |
Petunjuk: Cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR