4. Dubai
Keempat ada Kota Dubai. Siapa yang tidak pernah mengenal Kota Dubai. Kota Dubai sudah banyak berubah, jadi kota modern saat ini.
Menurut catatan tahun 2021, Kota Dubai sudah pernah dikunjungi wisatawan sebanyak 15,93 juta pengunjung!
Wisatawan yang mengunjungi Dubai, dapat menikmati modernitas yang membuat kagum.
O iya, di Dubai juga ada gedung pencakar langit tertinggi di dunia, yaitu Burj Khalifa yang megah.
Baca Juga: Harganya Ada yang Sampai Miliaran, Ini 5 Jenis Teh Termahal di Dunia, Apa Saja?
5. Singapura
Singapura adalah nama ibu kota negara Singapura, kota ini sudah dikunjungi oleh 14,67 juta pengunjung sepanjang tahun 2021.
Kota Singapura menawarkan modernitas dan banyak tempat-tempat wisata yang tidak kita temui di negara lain.
Tata kota Singapura juga dinilai baik karena mempertimbangkan masa depan, lo.
Letak Singapura sendiri dekat dengan Indonesia, karena berbatasan langsung.
Apakah teman-teman pernah mengunjungi Singapura? Bagaimana rasanya jadi wisatawan di sana?
Nah, itulah kota-kota yang banyak dikunjungi wisatawan selama 2021. Apakah teman-teman pernah mengunjungi salah satunya?
(Penulis : Ahmad Naufal Dzulfaroh)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR