Bobo.id - Teman-teman pernah mendengar kisah Putri Duyung dan Itik Buruk Rupa?
Tahukah teman-teman siapa pengarang dongeng tersebut?
Pengarang dongeng Putri Duyung dan Itik Buruk Rupa adalah Hans Christian Andersen, yakni salah satu penulis dongeng paling terkenal di dunia.
Hingga kini, karya dongeng Hans Christian Andersen masih dikenal, lo.
Yuk, kenalan dengan pendongeng ulung Hans Christian Andersen!
Hans Christian Andersen adalah seorang penulis Denmark yang terkenal karena menulis dongeng anak-anak, salah satunya Putri Duyung dan Itik Buruk Rupa
Siapakah Hans Christian Anderson?
Hans Christian Andersen disebut sebagai penulis dongeng yang paling terkenal.
Banyak dari ceritanya populer dan dikenal baik oleh anak-anak.
Baca Juga: Tidak Hanya dalam Dongeng, Pandora Juga Terkenal dalam Dunia Astronomi #MendongengUntukCerdas
Hans Christian Andersen lahir pada 2 April 1805, di Odense, Denmark.
Ayahnya, Hans Andersen Sr. meninggal pada tahun 1816, meninggalkan putra dan istrinya, Anne Marie.
Source | : | Britanica,Biography |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR