Atau teman-teman bisa menggunaan minyak beraroma lavender dan tea tree oil (minyak pohon teh).
Kedua minyak tersebut disarankan para pakar kesehatan untuk digunakan dalam mengurangi gejala mabuk kendaraan.
6. Hindari membaca buku dan bermain HP
Nah, inilah salah satu penyebab mabuk kendaraan. Saat mata terpaku pada buku atau HP, sementara keadaan di luar kendaraan bergerak, hal itu memicu kebingungan otak kita. Membaca buku atau bermain HP justru bisa memperparah mabuk perjalanan, lo.
7. Berbaring dan memejamkan mata
Cara ini bisa dicoba untuk mencegah mabuk perjalanan, sebab dengan tidur, tubuh kita bisa rileks dan mengurangi rasa pusing dan mual. Nah, itulah tujuh cara mencegah mabuk perjalanan tanpa membatalkan puasa.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | WebMD,Bobo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR