Bobo.id - Limbah rumah tangga adalah hasil kegiatan manusia di rumah, seperti dari dapur, kamar mandi, cucian, dan lain-lain.
Setiap hari, manusia menghasilkan limbah rumah tangga, baik yang berbahaya maupun tidak berbahaya.
Bahkan, kebanyakan limbah rumah tangga juga jenis limbah yang sulit didaur ulang. Lalu, apa saja yang termasuk limbah rumah tangga?
Limbah rumah tangga ini bisa berwujud apa saja, baik cair, padat, atau gas yang dibuang setelah kegiatan rumah tangga selesai.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai limbah rumah tangga dan dampaknya, simak penjelasannya berikut ini, yuk!
Contoh-Contoh Limbah Rumah Tangga
Sebenarnya banyak contoh limbah rumah tangga yang sering kita temukan, beberapa di antaranya, yaitu.
- Baterai
- Botol produk pembersih atau disinfektan
Baca Juga: Limbah Anorganik: Pengertian, Jenis, Ciri-Ciri, dan Contohnya
- Lampu
- Obat
- Botol parfum
- Kaleng bekas makanan atau produk
- Botol sampo dan sabun mandi
- Pot plastik bekas
- Racun tikus
- Klorin pembersih kolam renang
- Cat dinding
Baca Juga: Daur Ulang: Pengertian, Manfaat, dan Contoh Limbah Lunak Anorganik yang Bisa Didaur Ulang
- Racun tikus
- Sisa makanan
- Air cucian
- Sampah plastik
Dampak Limbah Rumah Tangga
Tanpa disadari limbah rumah tangga ini berbahaya untuk lingkungan dan manusia, karena kita membuangnya langsung tanpa diolah terlebih dahulu.
Akibatnya, lama-kelamaan limbah rumah tangga membawa dampak yang tidak baik, yaitu:
- Membawa penyakit diare, tifus, kolera, jamur, dan cacingan.
- Menimbulkan pencemaran udara akibat limbah yang dibuang sembarangan.
Baca Juga: Medali Olimpiade Tokyo 2020 Terbuat dari Limbah Elektronik, Butuh 2 Tahun untuk Mengumpulkannya
- Kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat terganggu akibat sakit-sakitan dan lingkungan tidak bisa dimanfaatkan lagi untuk kegiatan pertanian atau konsumsi.
Mengolah Limbah Rumah Tangga
Setiap limbah yang kita hasilkan, sebaiknya diolah kembali agar tidak menyebabkan pencemaran, sehingga kelestarian lingkungan tetap terjaga.
Selain menyalurkannya ke tempat pengolahan limbah terdekat, teman-teman bisa melakukan beberapa cara ini juga, lo.
1. Menggunakan Kembali Wadah Kaca, Plastik, dan Kardus
Daripada dibuang, kita bisa menggunakan kembali wadah kaca, plastik, dan kardus untuk tujuan lain.
Misalnya, botol plastik bisa kita gunakan sebagai pot tanaman. Stoples bekas kemasan makanan juga bisa kita gunakan kembali sebagai wadah bumbu dapur setelah dicuci bersih.
Sedangkan kardus bekas bisa dimanfaatkan jadi wadah untuk menyimpan barang-barang rumah tangga.
2. Menggunakan Kembali Kantung plastik
Baca Juga: Contoh Kegiatan Manusia yang Bisa Mengganggu Keseimbangan Lingkungan
Kantung plastik sebaiknya jangan langsung dibuang, karena bisa memperbesar volume sampah plastik.
Simpanlah tas plastik yang kita dapatkan ketika membeli sesuatu, agar bisa digunakan kembali.
Kantung plastik bisa digunakan belanja kembali atau dijadikan kantuk sampah. Dengan begitu, kantung plastik dapat dimanfaatkan lebih lama agar tidak mencemari lingkungan.
3. Menggunakan Kembali Koran Bekas
Bagi teman-teman yang langganan koran setiap harinya, tumpuklah koran agar suatu hari dapat digunakan kembali.
Karena, kertas koran bekas ini dapat kita manfaatkan sebagai pembungkus yang ramah lingkungan, mengelap kaca atau cermin, serta pembungkus barang pecah belah.
4. Menggunakan Kembali Pakaian atau Handuk Bekas
Limbah rumah tangga juga termasuk pakaian atau handuk bekas. Pakaian juga bisa jadi limbah karena proses terurainya yang lama.
Daripada menumpuk, gunakanlah limbah pakaian atau handuk yang sudah tidak layak pakai menjadi lap dapur, keset, ataupun lap kotor.
Baca Juga: Contoh Kegiatan Manusia yang Bisa Mengganggu Keseimbangan Lingkungan
Namun, jika kondisinya masih baik, kita juga bsia menyumbangkannya ke orang lain yang membutuhkan.
Apakah Semua Limbah Rumah Tangga Bisa Dimanfaatkan?
Kecuali limbah kimiawi yang berbahaya, umumnya limbah rumah tangga masih bisa kita manfaatkan.
Mulai dari benda-benda yang bisa dipakai ulang atau dijadikan kerajinan.
Limbah organik rumah tangga juga bisa kita manfaatkan sebagai pupuk karena tidak mencemari tanah serta perairan.
Nah, itulah penjelasan lengkap mengenai limbah rumah tangga, mulai dari contoh limbah hingga cara mengolah limbah rumah tangga.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | zerowastesonoma.gov,cuyahogarecycles.org |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR