Bobo.id - Penyakit cacar air adalah infeksi virus yang menyebabkan kulit jadi gatal, ruam, dan melepuh.
Untuk mencegah cacar, teman-teman bisa melakukan vaksinasi, kok. Tapi, selain ada cacar air ada juga penyakit cacar monyet atau monkeypox, lo.
Kasus cacar monyet mulai dilaporkan pada 18 Mei 2022 dan sedang menyebar di sejumlah negara, seperti Inggris, Portugal, dan Spanyol.
Inggris melaporkan 9 kasus, Portugal 5 kasus, dan 23 kasus di Spanyol terkait penyakit cacar monyet.
Cacar monyet ini pertama kali ditemukan di Inggris pada 7 Mei 2022.
Menurut laporan Badan Keamanan kesehatan Inggris (UKHSA), penyakit cacar monyet ini menyerang orang yang baru saja melakukan perjalanan dari Nigeria.
Untuk mengetahui lebih lengkap penyakit cacar monyet, simak pembahasan berikut ini, yuk!
Apakah Cacar Monyet Termasuk Penyakit Baru?
Meskipun ditemukan pada awal Mei di Inggris dan dilaporkan pada 18 Mei 2022, tetapi cacar monyet bukanlah penyakit baru, lo.
Baca Juga: Benarkah Orang Hanya Akan Terkena Cacar Air Sekali Seumur Hidup? Ini Penjelasannya
Cacar monyet adalah penyakit langka yang disebabkan karena infeksi virus monkeypox pada manusia.
Cacar jenis ini pertama kali ditemukan pada tahun 1958, akibat sampel monyet yang digunakan untuk penelitian terserang penyakit yang mirip cacar.
Oleh sebab itu, penyakit ini dinamakan cacar monyet. Lalu, penyakit ini mulai menyerang pada manusia dan pertama kali terjadi pada 1970 di Republik Demokratik Kongo, salah satu negara di bagian Afrika Tengah.
Akibat penyebarannya yang cepat, sejak saat itu negara-negara di Afrika melaporkan kasus yang sama, seperti di Kamerun, Republik Afrika Tengah, Gabon, Pantai Gading, Liberia, Nigeria, Republik Kongo, Sierra Leone, dan Sudan Selatan.
Sedangkan, di saat yang bersamaan beberapa negara di luar Afrika juga melaporkan penyakit cacar monyet.
Beberapa dia antanya ada Amerika Serikat, Israel, Singapura, dan Inggris, pengaruh dari perjalanan internasional serta hewan impor.
Penularan Cacar Monyet
Meskipun namanya cacar monyet, tetapi penyakit ini tidak selalu berasal dari hewan primata, lo.
Bahkan hingga saat ini, belum diketahui siapa yang menjadi reservoir atau tempat tumbuh dan berkembangnya virus mokeypox.
Baca Juga: Mulai dari Cacar Air Hingga Malaria, Ketahui 5 Penyakit Menular yang Banyak Terjadi di Sekitar Kita
Namun, diperkirakan penyakit ini bisa muncul karena hewan pengerat dan primata yang menampung virus, serta menularkannya kepada manusia.
Lalu, virus ini bisa terus menyebar melalui kontak langsung maupun tidak langsung dan dari manusia ke manusia. Berikut cara penularan cacar monyet, yaitu:
- Melalui luka
- Percikan liur
- Saluran pernapasan
- Menyentuh hewan yang terinfeksi monkeypox
- Menyentuh benda yang terkontaminasi
- Memakai peralatan makan yang sama dengan pasien cacar monyet.
Namun, penularan antar manusia tidak mudah terjadi dan butuh waktu yang lama. Tetapi penularan dari hewan yang terinfeksi moneypox ke manusia bisa terjadi lebih cepat.
Penyembuhan Cacar Monyet
Teman-teman tidak perlu khawatir, karena penyakit cacar monyet bisa sembuh dengan sendirinya.
Namun, kesembuhan ini juga tergantung pada daya tahan tubuh masing-masing.
Gejalanya juga hampir mirip dengan cacar air, yaitu.
- Demam
- Sakit kepala
- Sakit pinggang
- Nyeri otot
- Kelelahan
- Pembesaran kelenjar getah bening
- Ruam atau bintik-bintik merah seperti cacar air dan bertahan selama 2 hingga 4 minggu.
Nah, itulah informasi mengenai penyakit cacar monyet yang saat ini sedang menyebar di negara Inggris, Portugal, dan Spanyol.
(Penulis: Diva Lufiana Putri)
Baca Lagi: |
Apa itu cacar monyet? (halaman 1) |
Bagaimana penularan cacar monyet? (halaman 2) |
Bagaimana penyembuhan cacar monyet? (halaman 3) |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR