Bobo.id - Sebagian orang belum tahu kalau beberapa nama wilayah di Jakarta sama dengan nama buah-buahan. Apakah kamu bisa menebak wilayah manakah itu?
Dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-495, ada baiknya kita semakin mengenal segala sesuatu yang berhubungan dengan Jakarta, termasuk wilayahnya.
Nah, supaya kita tidak hanya menebak-nebak, mari cari tahu fakta unik dan menarik tentang nama wilayah di Jakarta berikut ini, yuk!
1. Menteng
Menteng adalah nama salah satu kecamatan yang ada di wilayah Jakarta Pusat. Ternyata, nama menteng yang digunakan sebagai nama wilayah ini berasal dari nama buah, lo.
Bukan tanpa alasan, penamaan Menteng untuk kecamatan tersebut disebabkan karena dulunya di daerah ini ditumbuhi pohon buah menteng.
Bentuk dari buah menteng ini seperti buah duku, namun memiliki daging yang sedikit, karena biji buahnya yang berukuran besar.
Rasa dari buah menteng ini asam, tapi ada juga yang rasanya manis. Jika kamu salah satu warga Menteng, apakah kamu masih sering menemukan buah ini di daerahmu?
2. Gandaria
Baca Juga: Rayakan HUT DKI Jakarta ke-495, 11 Museum di Jakarta Sediakan Tiket Gratis!
Gandaria, merupakan salah satu nama wilayah di Jakarta Selatan. Siapa yang menduga bahwa wilayah Gandaria ini juga dinamakan berdasarkan nama buah?
Gandaria (Bouea macrophylla Griff.) atau nama lokal lainnya jatake adalah tanaman yang berasal dari kepulauan Indonesia dan Malaysia.
MILKU Milk Farm Hadir di KidZania Jakarta, Ajak Anak-Anak Menjadi Peternak Sapi
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR