Bobo.id - Gajah paling dikenal karena memiliki gading. Gajah dan gading sama terkenalnya dengan gajah dan belalainya.
Namun, banyak orang belum menyadari bahwa ternyata gading gajah ternyata adalah gigi seri gajah, lo, teman-teman.
Gading gajah bisa memanjang dari dalam rahang atas, karena tumbuh selama hidup gajah.
Sebenarnya, tidak semua gajah memiliki gading. Semua Gajah Afrika memiliki gading, baik yang jantan maupun betina. Sedangkan Gajah Asia hanya jantan yang memiliki gading.
Ukuran gading gajah juga beragam, salah satu gajah tua berusia 65 tahun dari Kenya memiliki gading berukuran 3 meter.
Berat masing-masing gading tersebut mencapai 67 kilogram. Bukankah ini ukuran yang luar biasa untuk gigi hewan?
Nah, sambil mengenal keunikan dan fakta menarik dari gading gajah, simak fungsi-fungsi gading gajah di sini, yuk!
Fungsi Gading Gajah
Dilansir dari National Geographic Indonesia, gading gajah berfungsi untuk melakukan berbagai aktivitas, mulai dari menggali lubang dan mengupas kulit pohon, hingga berkelahi.
Baca Juga: Sudah Belasan Tahun Berlalu, Gajah dari Kenya Ini Tidak Lupa dengan Orang yang Menyelamatkannya
Uniknya, kadang ada juga gajah yang mengistirahatkan belalai mereka yang panjang di atas gadingnya.
Ukuran gading gajah juga menjadi kebanggaan mereka di depan gajah jantan dan gajah betina lainnya.
Source | : | National Geographic |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR